DPKH Kaltim Bantu Peternak Sapi dan Kerbau 32 Mini Ranch

Miliki 108 Ribu Ekor Sapi dan Kerbau

0 104

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA: Pada tahun 2023 Pemerintah Provinsi Kaltim melalui Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kaltim, memberikan bantuan terhadap Mini Ranch berupa pagar kandang atau selter tempat berteduh Sapi. 

Hal ini dijelaskan Fahmi Himawan, Kepala Dinas Peternakan Provinsi Kaltim, belum lama ini.  

“Pada tahun 2023 kita ada lengkapi fasilitas Mini Ranch di Bontang satu unit, di Samarinda satu unit, di Penajam Paser Utara 3 unit, di Kukar  9 unit, di Paser 5 unit,  Berau 3 unit, Kutim 5 unit dan Kubar 3 unit. Jadi jumlahnya ada sekitar 32 unit Mini Ranch,” jelas Fahmi.  

Mini Ranch adalah sebuah model pengelolaan budidaya Sapi pedaging yang dilakukan di lahan penggembalaan yang telah ditingkatkan kapasitas dan kualitasnya 

 Di nilai akan semakin efisien dan ekonomis, sebab Sapi-Sapi ternak bisa dilepas bebas di kawasan eks lahan Tambang dan Perkebunan, sehingga lebih sedikit memerlukan tenaga kerja.  

Namun meski demikian, menurut Fahmi, Mini Ranch luas kandangnya sangat variatif, tergantung dari kondisi topografi di lapangannya.  

 “Tapi intinya kandang yang kita bantu untuk  transisi dari ekstensifikasi, dari liar kemudian dikandangkan. Karena kalau kandang kan berarti arealnya lebih terbatas, itu sudah mengarah ke semi intensif. Dengan total jumlah ternak Sapi di kandang Mini Ranch mereka, kalau Sapi yang dilepasliarkan itu jumlahnya bisa sampai ratusan,“ tutur Fahmi.  

Baca Juga:

Menurut Fahmi, tergantung dari seberapa besar kelompok tani yang ada di tempat, serta seberapa besar kemampuan ekonomi dari Peternak tersebut.  

 “Tapi memang variatif, ada yang puluhan sampai dengan ratusan ekor. Kalau berdasarkan data verifikasi dan validasi subsektor peternakan, maka jumlah Sapi dan Kerbau di Kaltim, kurang lebih 108.000 ekor, “ terang Fahmi 

Walaupun  tersebar, lanjut Fahmi, namun dari 10 Kabupaten/ Kota di Kaltim,  yang paling banyak ada di Kabupaten Kukar dan di Kabupaten Kutai Timur. Sedangkan di Kutai Barat, Sapi tidak terlalu banyak.

 Penulis :  @my

Editor: Lukman

(Visited 98 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!