KPU Kaltim Tetapkan Anggota DPRD Terpilih Periode 2024-2029

Terbanyak, Caleg Partai Golkar Abdulloh Raih 48.180 Suara

0 161

Ketua DPRD Kota Balikpapan Abdulloh, S. Sos. (foto: Roni)

Abdulloh S.Sos, peraih suara terbanyak pada Pemilihan Anggota DPRD Kaltim periode 2024-2029 dari Dapil Balikpapan. Saat ini ia masih menduduki posisi Ketua DPRD Balikpapan, iapun berpeluang besar menduduki posisi Ketua DPRD Kaltim. (foto: Roni)

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA: Hari yang ditunggu-tunggu para Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim), hasil Pemilihan Umum (Pemilu) Anggota Legislatif, Selasa 14 Februari 2024 akhirnya tiba.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kaltim, menetapkan perolehan suara Partai Politik peserta Pemilu dan menetapkan calon terpilih Anggota DPRD Kaltim Tahun 2024-2029 dalam Rapat Pleno Terbuka di Aula KPU Kaltim, Jalan Basuki Rahmat, Samarinda, Rabu (2/5/2024) malam.

Rapat Pleno Terbuka tersebut dipimpin Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris, didampingi Anggota  KPU Kaltm Divisi Teknis Suardi, dan Anggota KPU Kaltm Divisi Parmas Abdul Qayyim Rasyid. Rapat Pleno Terbuka itu juga dihadiri sejumlah perwakilan Partai Politik di Kaltim.

Berikut daftar nama Anggota DPRD Kaltim Terpilih setiap Daerah Pemilahan (Dapil) berdasarkan Keputusan KPU Provinsi Kaltim Nomor 52 Tahun 2024;

 

(Visited 148 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!