Sidak Komisi 4 DPRD Balikpapan ke Sekolah Terpadu Temukan Masalah

Doris Minta Kontraktor Diberikan Sanksi

0 148

DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN: Komisi 4 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan gelar Sidak (Inspeksi Mendadak) di proyek pembangunan sekolah terpadu Sekolah Dasar (SD) dan  Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang berada di kawasan perumahan Regency Balikpapan Selatan, (18/4/2023)

Ketua Komisi 4 Doris Eko Rian Desianto hadir dalam kegiatan Sidak bersama dengan Wakil Ketua DPRD Balikpapan Budiono serta anggota Komisi 4 Hj Kasmah, Parlindungan, Hasanuddin, Taqwa dan Kabag Pembangunan Kota Balikpapan.

Sidak Komisi 4 ke proyek pembangunan sekolah terpadu dilakukan, sebagai tindak lanjut hasil laporan dari Forum Masyarakat Anti Korupsi (Formak) Indonesia yang menilai pengerjaannya tidak sesuai.

“Sidak ini dilakukan karena menindaklanjuti hasil laporan dari Formak Indonesia, karena dinilai tidak sesuai apa yang diharapkan,” kata Doris.

Komisi 4 merespon dan mengecek langsung ke lokasi untuk memastikan kebenarannya. Ketika berada di lokasi Sidak, tidak ada satupun pejabat yang berkaitan hadir di lokasi proyek tersebut.

Baca Juga:

Ketua Komisi 4 Doris menegaskan, Sidak proyek pembangunan sekolah terpadu tidak sesuai dengan yang diharapkan. Ada banyak temuan-temuan di lapangan. Pihaknya minta Dinas terkait dan tim pengawas, agar memberikan sanksi tegas kepada pihak kontraktor.

“Sidak proyek pembangunan sekolah terpadu tidak sesuai dengan yang diharapkan, dari hasil temuan yang ada kami minta kepada Dinas terkait dan tim pengawas untuk memberikan sanksi tegas terhadap kontraktor ini,” kata Doris lebih lanjut.

Parlindungan Sihotang menambahkan, Sidak Komisi 4 di proyek pembangunan sekolah terpadu tidak terlihat pihak kontraktor dan pejabatnya.

“Melihat situasi di lapangan, karena tidak ada satupun penjabat dan kontraktornya. Ini sama saja tidak menghormati Komisi 4,” ucap Parlindungan.

Menurutnya, ada banyak temuan di lokasi Sidak dan ini jelas tidak sesuai dengan apa yang disampaikan pada saat Rapat Dengar Pendapat beberapa waktu lalu. (DETAKKaltim.Com)

Penulis: Jamil/Roni S

Editor: Lukman

(Visited 77 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!