Camat Loa Janan Kunjungi Posyandu Mawar

Minta Kader Posyandu Berikan Edukasi serta Tingkatkan Pelayanan   

0 94

DETAKKaltim.Com, LOA JANAN: Posyandu sebagai lembaga pelayanan kesehatan yang diintrodusir oleh pemerintah ke Pedesaan, memiliki paket pelayanan minimal yang terdiri dari 5 program utama yaitu, Pelayanan Keluarga Berencana (KB), Kesehatan Ibu dan Anak (KIA), Imunisasi, Perbaikan Gizi, dan Penanggulangan Diare.

Hal itu dikatakan Camat Loa Janan Heri Rusmadi saat melakukan kunjungan ke Posyandu Mawar, Dusun Manunggal Jaya, Desa Tani Bhakti, Kecamatan Loa Janan, Jum’at (3/11/2023).

Heri menekankan, Kader Posyandu harus memberikan edukasi serta peningkatan pelayanan Posyandu. Edukasi yang dilakukan yakni, pelatihan tentang penggunaan lembar balik Posyandu untuk membantu masyarakat dalam memberikan konseling kepada masyarakat, terutama pada ibu hamil dan Balita.

“Selain itu juga, Kader Posyandu harus melakukan rekapan setiap bulan yang kemudian dilaporkan kembali ke Puskesmas setempat,” jelas Heri.

Baca Juga:

Dijelaskan Heri lebih lanjut, pelayanan yang diberikan yaitu meliputi pengukuran antropometri pada bayi dan Balita, pemberian makanan pendamping ASI, imunisasi, pemberian vitamin A dan Obat Cacing pada bulan Februari dan Agustus.

Sedangkan untuk pelayanan konseling pada ibu bayi dan Balita, harus ditingkatkan guna melihat perkembangan bayi nantinya.

“Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pelayanan yang diberikan oleh Posyandu, serta untuk mengintervensi stunting di tingkat Desa.” tandas Heri. (DETAKKaltim.Com/ADV/Diskominfo Kukar)

Penulis: Lisa

Editor: Lukman

(Visited 86 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!