Pemkab Kukar Anggarkan Sektor Pertanian Hingga Rp1 Trilyun

Rendi: Kami Siap Anggarannya

0 111

DETAKKaltim.Com, Rendi Solihin, Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) mengungkapkan, bersama Bupati Kukar Edi Damansyah telah mengalokasikan anggaran Pertanian tahun 2023 mencapai Rp800 Milyar hingga Rp1 Trilyun.

Ini merupakan lonjakan yang signifikan jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana anggaran Pertanian biasanya berada dalam kisaran Rp300-400 Milyar per tahun.

Keputusan ini memperlihatkan keseriusan Pemerintah Daerah (Pemda) Kukar dalam mendukung Sektor Pertanian. Salah satu fokus utama dari anggaran yang besar ini adalah, pembangunan infrastruktur.

Rendi menjelaskan, sekitar 120 kilometer jalan usaha tani akan menjadi prioritas dalam pembangunan infrastruktur ini. Rencana pembangunan jalan ini telah diajukan dalam proposal yang sedang diproses.

“Kami siap anggarannya, secepatnya kami proses karena sudah lewat tahun anggaran perubahan. mungkin akan kami kerjakan di anggaran murni 2024,” ungkap Rendi, Rabu (4/10/2023).

Rendi juga mengatakan, telah terlaksanakan beberapa bulan lalu yaitu penyaluran bantuan pupuk, baik pupuk organik, PMK, yang menjadi kebutuhan Petani.

“Insya Allah itu akan terus berlanjut sampai 2024 nanti,” beber Rendi lebih lajut.

Baca Juga:

Rendi menegaskan, menjadi fokus pihaknya di segi Pertanian ialah penyaluran bantuan Alsintang di sejumlah Kecamatan yang sangat membutuhkan.

“Karena kami paham betul, di Muara Kaman itu masih banyak muda muda petaninya, tetapi Kecamatan lain itu sudah sepuh semua mohon maaf,” sambungnya.

Menurutnya, ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan Petani secara berkelanjutan. Yang tak kalah penting, Pemda Kukar juga akan memberikan perhatian khusus kepada generasi muda Petani.

“Karena kekhawatiran akan kurangnya minat anak muda untuk berkecimpung dalam Pertanian, maka dinilai perlu untuk terus mensosialisasikan dan mendorong partisipasi Petani muda. Ini diharapkan dapat menjaga pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan di Kutai Kartanegara,” jelas Rendi.

Kutai Kartanegara, kata Rendi lebih lanjut, dikenal sebagai Kabupaten yang kaya, bukan hanya di Kalimantan Timur, tetapi juga di seluruh Indonesia.

Keputusan untuk menggandakan anggaran Pertanian menjadi bukti nyata komitmen mereka untuk menjaga kekayaan Pertanian dan mendukung Petani di daerah ini.

“Dengan langkah-langkah ini, Kabupaten Kutai Kartanegara bertekad untuk tetap menjadi salah satu lumbung pangan terdepan di Indonesia.” tandas Rendi. (DETAKKaltim.Com/ADV/Diskominfo Kukar)

Penulis: Ij

Editor: Lukman

(Visited 106 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!