Satpol PP Samarinda Razia Pengunjung Mall

Joshua : Tidak Ada Penindakan

0 321
DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Jelang penerapan sanksi denda bagi warga yang tidak mengenakan masker, puluhan Satpol PP Kota Samarinda menggelar sosialisasi di sejumlah pusat perbelanjaan, Kamis (13/8/2020) siang.

Pada kegiatannya kali ini, petugas hanya memberikan teguran tertulis kepada sejumlah pengunjung yang tidak mengenakan masker, meski pada hari ini sudah banyak juga yang mengenakan masker.

“Di sini kami masih melakukan sosialisasi, tidak ada penindakan. Ada yang tak pakai kami tegur, salah satunya pedagang ternyata maskernya hanya disimpan tidak digunakan,” jelas Joshua Laden, Kabid Tibum Satpol PP Kota Samarinda.

Selain pedagang yang ditemukan tidak menggunakan masker, ada pula seorang ibu yang anaknya tidak memakai masker. Tetap mendapat teguran tertulis, hal itu diambil agar pedagang serta warga tidak mengulangi hal tersebut.

Baca juga : Heboh, Aksi Kawanan Pencuri Mobil Kejar-Kejaran Saat Ketahuan

“Untuk mengubah kebiasaan warga dalam menggunakan masker memanglah tidak mudah, terlebih itu masih anak-anak. Namun sekarang kita harus membiasakan diri dengan menggunakan masker saat berpergian keluar rumah,” tambah Joshua.

Sepanjang Kamis siang, Petugas Satpol PP menyambangi tiga lokasi perbelanjaan, yakni SCP, Big Mall dan Mall Lembuswan Samarinda. Meski hari ini hanya bersifat teguran tertulis, namun diharapkan agar masyarakat selalu menaati protokol kesehatan. Salah satunya penggunaan masker agar Covid-19 di Kota Samarinda tidak kembali meningkat. (DK.Com)

Penulis : Mashardiansyah

Editor : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!