Paripurna Hari Jadi Kota Samarinda Terakhir Bagi Wali Kota

Jaang ucapkan Salam Perpisahan

0 58
DETAKKaltim.Com, SAMARINDA :  Selain digelar dalam suasana pandemi Covid-19, Sidang Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda dalam rangka Hari Jadi Ke-353 tahun Kota Samarinda dan Hari Ulang Tahun Ke-61 tahun Pemerintah Kota Samarinda, akan menjadi Sidang Paripurna terakhir bagi Wali Kota Samarinda Syaharie Jaang yang dalam sambutannya  menyampaikan salam perpisahan secara virtual di hadapan anggota DPRD, Kamis (21/1l2021).

Tidak seperti biasanya Sidang Paripurna DPRD Kota Samarinda tanpa dipimpin oleh sang ketua,  Sugiyono yang dikabarkan sedang sakit, dan hanya 2 orang Wakil Ketua DPRD Samarinda  yang  hadir, sehingga Sidang Paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kota Samarinda Subandi.

Dalam sambutannya, Subandi menyampaikan Hari Jadi Ke-353 tahun Kota Samarinda dan Hari Jadi Ke-61 Pemerintah Kota Samarinda, sebagai  kelanjutan momentum kebulatan tekad bersama sesuai dengan tema peringatan tahun ini yaitu Samarinda maju dengan pembangunan dan prestasi yang berkelanjutan.

“Tema tersebut sesuai dengan harapan untuk meningkatkan konsistensi dengan selalu berinovasi, guna lajunya pembangunan yang berkelanjutan dan berprestasi. Sumber daya manusia yang unggul dan maju sebagai wujud tanggung jawab terhadap Kota Samarinda tercinta, yang kini berusia 353 tahun dan Pemerintah Kota Samarinda yang telah berusia 61 tahun,” kata Subandi.

Subandi juga menyampaikan, untuk merealisasikan harapan yang dicita-citakan dan yang mampu dicapai adalah dengan melalui peningkatan daya saing menuju kemandirian teknologi, industri khususnya dalam membangun Kota Samarinda.

“Peran Infrastruktur dan sumber daya manusia (SDM), menjadi pondasi utama karena dengan adanya peran infrastruktur dan SDM yang maju dan optimal dapat menciptakan titik-titik perekonomian baru pada Kota Samarinda,” katanya lebih lanjut.

Lalu Subandi menghimbau, agar semua pihak dalam mengkaji kebijakan pembangun adalah yang memberikan manfaat kepada masyarakat khususnya kota samarinda.

Dengan diangkatnya tema Samarinda maju dengan prestasi pembangunan berkelanjutan pada peringatan hari jadi Kota Samarinda ini, menurut Subandi menandakan, kita harus lebih serius berbenah.

Subandi  mencontohkan, misalnya  strategi pengembangan kualitas SDM yang berbudi pekerti luhur dan berkarakter kuat, serta dapat mencegah seseorang yang bisa dilakukan dengan efektif berpikir sistematis dan logis dalam menyelesaikan berbagai permasalahan.

“Jika adanya kerja sama yang baik antar institusi sangat diperlukan, dalam upaya pencapaian visi dan misi Kota Samarinda,” tandasnya.

Visi Misi Samarinda ini kiranya akan segera usai dilaksanakan oleh Wali Kota Samarinda, Syahari Jaang akan segera berakhir masa jabatan periode keduanya ini.

Baca juga : Peduli Korban Banjir Kalsel, Wali Kota Samarinda Lepas Bantuan Sembako

Di hadapan anggota Dewan Sidang Paripurna secara virtual, Syaharie Jaang mengucapkan terima kasih. Sebagai salam perpisahan kepada anggota Dewan yang selama ini mendukung kebijakan pemerintah, termasuk kiranya yang menjadi Visi dan Misi dari mantan calon Gubernur Kaltim tersebut.

Dengan berbagai agenda prioritas, menurut Jaang, telah tercapai sebagai bukti prestasi dari Samarinda di bawah kepemimpinannya. Di antaranya adalah 6 kali Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk laporan Keuangan Pemerintah Kota Samarinda oleh BPK RI. (DK.Com)

Penulis : @my

Editor   : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!