Politisi Partai NasDem Kutim Minta Perusahaan Penuhi Hak Pekerja

Ubaldus : Perhatikan Tuntutan Pekerja

0 103

DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Anggota DPRD Kutai Timur (Kutim) Ubaldus Badu meminta kepada seluruh perusahaan, supaya dapat selalu memperhatikan dan memenuhi hak para pekerja.

Pihaknya juga telah ada melakukan pertemuan atau beraudiensi dengan Pimpinan Serikat Pekerja, dari salah satu perusahaan Perkebunan Kelapa Sawit baru-baru ini.

Audiensi tersebut membahas berbagai hal yang berkaitan dengan pemenuhan atas hak dan kewajiban yang semestinya dijalankan, diterima dan dipenuhi, baik oleh para pekerja maupun oleh perusahaan.

“Sesuai Tupoksi kami di Komisi D yang membidangi ketenagakerjaan. Kami minta kepada seluruh perusahaan yang ada di Kutim ini, agar bisa memperhatikan tuntutan dari para pekerja,” ucap Politisi Partai NasDem tersebut.

Artinya, lanjutnya, tidak hanya menuntut kewajiban dari para pekerja, tapi juga patuh terhadap aturan. Terlebih berkenaan dengan pemenuhan hak pekerja, baik dari sisi pengupahan, THR, maupun jaminan keselamatan kerja dan lain-lain.

Baca Juga :

Dikatakannya, perusahaan yang beroperasi di Kutim ini agar tidak hanya berorientasi pada seberapa besar laba yang didapat. Melainkan harus melihat seberapa besar kewajibannya untuk memenuhi seluruh hak tenaga kerja, yang semestinya diberikan.

Hal ini sangat penting diperhatikan, karena untuk bisa menciptakan iklim investasi yang baik di Kutim, tenaga kerja, perusahaan dan pemerintah, idealnya dapat berjalan harmonis. Dimana hak dan kewajiban tenaga kerja dan perusahaan, dapat berjalan secara seimbang.

“Terkait tuntutan dan harapan yang sudah disampaikan kepada kami, tentu akan kami tampung dan kami tindaklanjuti sesuai dengan mekanisme yang ada,” ujarnya.

Iapun mengungkapkan, mengapresiasi Serikat Pekerja yang menaruh perhatian kepada masalah ini.

“Kami mengapresiasi atas Serikat Pekerja yang telah menaruh perhatian khusus, terhadap masalah kesejahteraan dari para tenaga kerja di Kutim ini.” tutupnya. (DETAKKaltim.Com)

Penulis: HB/ADV DPRD Kutim

Editor : Lukman

(Visited 8 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!