Lepas Lampion, Pekan Raya Teluk Pandan Resmi Dibuka Bupati Kutim

Ardiansyah : Saya Sangat Berterima Kasih

0 154

DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman secara resmi membuka kegiatan Pekan Raya Kecamatan Teluk Pandan, yang ditandai dengan pelepasan Lampu Lampion di Halaman Kantor Camat Teluk Pandan, Jum’at (5/8/2022) malam.

Kegiatan Pekan Raya ini digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), yang melibatkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan berlangsung selama 2 pekan yakni mulai tanggal 5-20 Agustus 2022.

Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman dalam sambutannya mengucapkan syukur atas terlaksananya kegiatan Pekan Raya Teluk Pandan, yang beberapa bulan lalu telah mendapatkan info Kecamatan Teluk Pandan akan menggelar Pekan Raya.

“Alhamdulillah malam ini berlangsung, semoga saja berlangsungnya Pekan Raya ini, menumbuhkan kembali ekonomi kerakyatan khusunya di Kecamatan Teluk Pandan dan umumnya Kutai Timur,” ucap Ardiansyah dalam sambutannya.

Ardiansyah juga mengapresiasi pihak ketiga yang telah ikut berpartisipasi penuh, dalam kegiatan Pekan Raya Kecamatan Teluk Pandan, Kutim.

Baca Juga :

“Saya sangat berterima kasih kepada pihak ketiga, perusahaan-perusahaan yang dengan ikhlas, dengan kekuatan dan kemampuannya mendorong ekonomi kerakyatan melakukan kegiatan seperti ini,” ujarnya.

Ketua Panitia Pekan Raya Teluk Pandan sekaligus Kepala Desa Teluk Pandan Andi Herman Fadli mengatakan, kegiatan pekan raya ini dilaksanakan mulai tanggal 5 sampai 20 Agustus 2022 yakni sekitar 15 hari.

“Kami sengaja kegiatan ini waktunya lama. Tujuan kami bukan hanya euforianya saja, tapi tujuan kami memang ingin mengembangkan, meningkatkan, dan menumbuhkan kembali UMKM yang ada di Kecamatan Teluk Pandan ini pasca pandemi Covid-19,” ucapnya.

Camat Teluk Pandan Anwar mengatakan kegiatan Pekan Raya Teluk Pandan ini memang sudah lama di nanti-nantikan masyarakat Kecamatan Teluk Pandan.

“Alhamdulillah tahun ini kita dapat melaksanakan Pekan Raya ini tujuannya meningkatkan perekonomian masyarakat khusunya bagi Kecamatan Teluk Pandan,” ujarnya.

Matinya perekonomian, lanjut Anwar, menyebabkan berbagai permasalahan. Tidak hanya perusahaan besar, namun pengusaha kecil juga terkena dampaknya.

“Oleh karenanya, hadirnya kegiatan Pekan Raya ini bukan hanya meningkatkan perekonomian. Namun memperkenalkan potensi-potensi unggulan yang ada di tiap Desa, di Kecamatan Teluk Pandan,” harapnya.

Diketahui, beberapa agenda lomba akan digelar untuk mengisi kegiatan Pekan Raya selama 15 hari, terutama lomba menyayikan Lagu Mars Kutim antar ibu-ibu PKK antar Desa se-Kecamatan Teluk Pandan. (DETAKKaltim.Com)

Penulis: HB/ADV Diskominfo

Editor : Lukman

(Visited 7 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!