DPRD Kaltim Anggarkan Rp3 M Perbaikan Jalan Mangkupalas – Palaran

Seno : Kita Sudah Anggarkan Tahun Ini

0 111

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim telah menganggarkan dana Rp3 Milyar tahun 2021 untuk perbaikan jalan poros Mangkupalas – Palaran.  Demikian disampaikan Wakil Ketua DPRD Kaltim Seno Aji di Samarinda, Kamis (15/4/2021).

Seno mengatakan, kondisi jalan tersebut memang sangat memprihatikan. Meski rusak, tapi lalu lintas selalu ramai. Karenanya, akan dilakukan perbaikan tahun ini.

“Kita sudah anggarkan tahun ini semoga segera diperbaiki untuk kepentingan masyarakat,” ungkap Seno kepada DETAKKaltim.Com.

Selain jalan rusak, jalan poros penghubung Mangkupalas – Palaran memang langganan longsor tepatnya di Jalan Pattimura.

Diketahui, Jalan Pattimura merupakan akses jalur penghubung dua Kecamatan yaitu Samarinda Seberang dan Kecamatan Palaran.

Material longsor sering kali menutup akses jalan hingga tak bisa dilalui pengendara. Akibatnya, aktivitas ekonomi masyarakat jadi terganggu. Biasanya pengguna jalan mencari jalan alternatif.

Dipicu longsor diduga bukaan lahan karena aktivitas Tambang Batubara maupun pembangunan lainnya, Seno berharap akses jalan tersebut segera diturap agar longsor bisa diminimalisir.

“Untuk anggaran semoga bisa ditambah di Perubahan ini atau tahun depan. Supaya segera dilakukan penurapan.” tandas Seno.

Dinas PUPR Kaltim berencana menurap sisi kanan Jalan Pattimura, dari Mangkupalas menuju Palaran tahun ini. Titik yang diturap sepanjang 175 meter sampai 200 meter berada di 2 titik lokasi longsor, termasuk tikungan arah ke Mahkota II. Proyek ini ditaksir menelan biaya Rp8 Milyar. (DK.Com)

Penulis : Zaki

Editor   : Lukman

(Visited 13 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!