Anggota DPRD Suarakan Aspirasi Warga Balikpapan Timur

Suriani : Yang Belum Ada Rumah Sakitnya Adalah Balikpapan Timur

0 162

DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN : Pembangunan Rumah Sakit Di Balikpapan Timur memang sangat perlu, karena memang dibutuhkan bagi warga masyarakat yang ada di wilayah Balikpapan Timur.

Selain dengan jarak tempuh yang lumayan jauh untuk berobat ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Balikpapan, Puskesmas yang ada sekarang ini belum memenuhi standar untuk menampung pasien rawat inap.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan Suriani mengatakan, untuk Rumah Sakit di Balikpapan Timur masih dalam pembahasan meskipun DEDNya telah rampung namun perlu dikaji kembali.

“Namun dilihat dari aset Pemerintah Kota yang ada saat ini, bahwa Puskesmas di Balikpapan Timur sempat dijadikan target untuk dilakukan pembangunan dengan alasan tidak mengeluarkan biaya yang besar,” jelas Suriani, Selasa (23/8/2022).

Baca Juga :

Suriani, anggota DPRD Balikpapan dari Daerah Pemilihan (Dapil) Balikpapan Timur menambahkan, pembangunan Rumah Sakit di Balikpapan Timur memang sudah semestinya dibangun. Karena dengan banyaknya akses yang ada sekarang ini Balikpapan Timur, sudah dipadati dengan penduduk dan pusat pariwisata yang ada letaknya di Balikpapan Timur juga.

Dengan jumlah penduduk sekitar 92 ribu, akses berobat ke Puskesmas harusnya sudah terfasilitasi dengan kelengkapan alat medis dan tenaga medis yang profesional. Dan ini masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sesuai visi misi Wali Kota Balikpapan.

“Satu-satunya wilayah yang belum ada Rumah Sakitnya adalah Balikpapan Timur, harapan kami semua sebagai warga Balikpapan Timur supaya segera direalisasikan.” pungkasnya. (DETAKKaltim.Com)

Penulis : Roni S

Editor   : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!