Yuli Sa’pang Tampung Keluhan Masyarakat Kutim Melalui Reses

Masalah Air Bersih dan Infrastruktur Masih Dominan

0 97

DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Hasil serap aspirasi (reses) yang dijalankan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) Yuli Sa’Pang mengungkapkan, masalah air bersih dan infrastruktur yang banyak mengemuka.

Dua masalah itu masih jadi aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya (Dapil), yakni Dapil Kutim II. Yulipun tidak heran dengan aspiras-aspirasi yang disampaikan masyarakat tersebut, karena ia juga menyadari jika kebutuhan air bersih tersebut menjadi kebutuhan dasar.

“Karena memang kebutuhan masyarakat terkait air bersih sangat penting. Dari 18 Kecamatan ini sangat dibutuhkan, mungkin semua masyarakat di pelosok ini semua membutuhkan air bersih. Karena hampir semua kalau kita reses ini terkait dengan air,” ujar Yuli, Minggu (20/11/2022).

Baca Juga :

Dapil Kutim II, meliputi Kecamatan Bengalon, Sangatta Selatan, Teluk Pandan dan Rantau Pulung. Legislator Kutim dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tersebut berharap, dengan penyertaan modal perusahaan yang dulu dikenal dengan PDAM itu, seluruh masyarakat yang berada di pelosok Kutim nantinya dapat menikmati air bersih.

“Justru itulah kita perjuangkan. Hal ini kita bersinergi dengan pemerintah dan sudah ada payung hukumnya, mudah-mudahan satu sampai lima tahun ke depan, terus berjalan.” tandasnya. (DETAKKaltim.Com)

Penulis: HB/ADV DPRD Kutim

Editor: Lukman

(Visited 7 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!