Wabah Covid-19 Belum Berakhir, Agenda DPRD Balikpapan Mulai Aktif

Alwi : Perjalanan Dinas Tergantung Rekan-Rekan

0 95

DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN : Ketua Komisi III DPRD Balikpapan Alwi Al Qadri menyampaikan situasi dan perkembangan Covid-19 yang sudah memakan waktu cukup lama hingga kini belum berakhir, menurutnya, DPRD Kota Balikpapan terus mengikuti semua protokol kesehatan sesuai yang dianjurkan pemerintah kota.

Terkait dengan agenda kegiatan DPRD Kota Balikpapan, semua dalam tahap pembahasan ditambah isu terbaru bahwa Balikpapan akan menarapkan new normal.

“Tentunya ini akan menjadi pro dan kontra di masyarakat itu sendiri,” jelas politisi Partai Golkar ini.

Kata Alwi, untuk seluruh agenda mulai diaktifkan di Indonesia. Kegiatan DPRD sudah dimulai minggu depan, seperti perjalanan dinas sudah bisa dilakukan dengan mengikuti beberapa persyaratan seperti mengikuti rapid test dan uji swab.

“Karena Covid-19 masih belum berakhir, tentunya perjalanan dinas tergantung rekan-rekan di DPRD ada yang berani dan ada juga yang tidak berani,” kata Alwi, Kamis (4/6/2020).

Masih kata Alwy, situasi dan kondisi masih belum stabil. Keadaan di luar masih rawan.

“Yang jelas untuk kegiatan RDP masih bisa dilakukan, walaupun pertemuan di ruangan harus dengan berjarak-jarakan.” sebutnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, agenda DPRD Kota Balikpapan saat ini masih dalam masa reses walaupun dengan sistem yang berbeda dari sebelumnya. Karena pengaruh dampak Covid-19 mempengaruhi semuanya, baik dari sektor ekonomi dan bisnis serta pembangunan. Semua terhenti dan pastinya ini bergejolak di seluruh dunia, termasuk indonesia.

Alwi menambahkan, di Balikpapan sendiri untuk kasus Covid-19 masih saja bertambah. Artinya semua masyarakat Balikpapan harus tetap waspada, jaga diri dengan mengikuti protokol kesehatan. Rajin mencuci tangan , menggunakan masker, dan yang terpenting social distancing-nya tetap terjaga.

“Jangan sekali kali-kita ngumpul di tengah-tengah keramaian orang banyak, karena kita tidak tahu siapa yang tertular dan siapa yang menularkan Virus Corona ini,” ujarnya lebih lanjut,

Orang sehat saja, masih kata Alwi, masih bisa dinyatakan positif pada hal kondisinya sehat.  Hal yang demikian dikarenakan imun orang tersebut dalam kondisi baik kekebalannya.

“Pastinya kita tidak boleh lengah sampai betul-betul Covid- 19 ini bisa tuntas 100% di Indonesia, khususnya di Balikpapan,” tandasnya. (DK.Com)

Penulis : Roni S

Editor   : Lukman

(Visited 3 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!