Tergiur Keuntungan, Buruh Kebun Karet Jual Sabu

Mengaku Menyesal Dalam Persidangan

0 11

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Tergiur dengan keuntungan, Terdakwa Apri Suhardjo alias Apri Bin Sabri yang berprofesi sebagai buruh kebun Karet akhirnya menjual Sabu. Sialnya, profesi yang baru dijalani selama sebulan tersebut sudah membawanya ke balik jeruji besi setelah ditangkap anggota Kepolisian Kaltim.

Saat ditangkap di sebuah rumah kontrakan yang berada di Jalan Sentosa, Gang Kenangan 6, RT 076, Kelurahan Sungai Pinang, Kecamatan Sungai Pinang, Kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim), Jum’at (15/9/2022) sekitar Pukul 21:30 Wita, petugas menemukan Sabu sebanyak 26 poket seberat 8 gram.

Dalam pengakuannya dalam persidangan di Pengadilan Negeri Samarinda, Apri Nomor Perkara 775/Pid.Sus/2022/PN Smr mengaku mendapatkan keuntungan Rp500 Ribu dari menjual 26 poket tersebut.

“Memang kamu jual 26 poket ini ya? rencananya ya? bukan untuk dikonsumsi sendiri,” tanya Ketua Majelis.

“Iya, Yang Mulia,” jawab Terdakwa.

Terdakwa Apri yang mengaku menyesal atas perbuatannya, mengatakan belum pernah ditangkap sebelumnya. Ia juga mangaku mengenal Sabu dari temannya. Menurutnya, lebih menguntungkan jual Sabu dari bekerja sebagai buruh Karet.

Baca Juga :

Menjawab pertanyaan Penasehat Hukum yang mendampinginya dalam Persidangan, Terdakwa Apri mengaku punya istri 1 orang dan anak 2 orang.

“Menyesal nggak dengan perbuatannya?” tanya Agustinus SH dari LKBH Widya Gama Mahakam Samarinda.

“Menyesal pak,” jawab Terdakwa Apri pada sidang yang masih digelar secara virtual.

Terdakwa Apri didakwa melakukan perbuatan sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 114 Ayat (2) Undang-Undang (UU) RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dalam Dakwaan Kesatu, dan Pasal 112 Ayat (2) UU RI No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dalam Dakwaan Kedua.

Sidang yang diketuai Majelis Hakim Rida Nur Karima SH MHum ini, akan dilanjutkan pekan depan dalam agenda Tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Amrullah SH MH. (DETAKKaltim.Com)

Penulis : LVL

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!