Pilkada Samarinda, Andi-Rusmadi Mendaftar Setelah Shalat Jum’at

Andi : Ini Adalah Bagian dari Ikhtiar

0 195
DETAKKaltim. Com, SAMARINDA : Pasangan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda Andi Harun-Rusmadi Wongso secara resmi mendaftarkan diri untuk menjadi Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda Periode 2020-2025.

Andi Harun dan Rusmadi bersama beberapa pendukungnya tiba di kantor KPU Kota Samarinda sekitar Pukul 14:30 Wita.

Dalam kesempatan itu, Andi Harun menyampaikan bahwa Pilkada Kota Samarinda yang berlangsung 9 Desember 2020 adalah bagian dari ikhtiar usaha bersama, untuk membangun Kota Samarinda sebagai kota yang berkemajuan dan kota pusat peradaban.

Iapun berharap pada Pilkada 9 Desember nantinya akan terpilih pemimpin dalam paket kepemimpinan Visioner, Inovatif, dan Berani Berubah.

“Alhamdulillah hari ini secara resmi saya dengan Bapak Rusmadi Wongso mendaftarkan diri untuk maju sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda, ini adalah bagian dari ikhtiar usaha kita bersama untuk membangun kota Samarinda sebagai kota yang berkemajuan dan kota pusat peradaban,” ujarnya saat memberikan Sambutan, Jum’at (4/9/2020).

Lebih lanjut ia mengatakan, maju mundurnya sebuah kota, berkembang dan tumbuh positifnya sebuah daerah sangat dipengaruhi oleh kepemimpinan dalam memberikan kebijakan dan kemaslahatan untuk masyarakat.

Ia juga berharap Pilkada Kota Samarinda adalah Pilkada yang inklusif, Pilkada yang mempersatukan dan Pilkada yang membawa keberkahan serta kemaslahatan.

Baca juga :Menuju Pilwali, KPU Samarinda Gelar Rakor dengan Parpol

“Kita jauhi Pilkada yang memecah belah dan mengadu domba, Pilkada yang syarat dengan hoax, Pilkada yang saling menjatuhkan. Saya bersama calon yang lain punya cita-cita yang sama untuk membangun Kota Samarinda,” tambahnya.

Saat berita ini ditayangkan proses pendaftaran masih berlangsung, Pasangan Andi Harun – Rusmadi Wongso didukung oleh 7 partai politik di parlemen dengan total 31 kursi. (DK. Com)

Penulis : Amin Gladis

Editor   : Lukman

(Visited 5 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!