Jembatan Mahkota 2 Ditutup Wali Kota Samarinda Hari Ini

Andi : Mulai Pukul 13:00 Wita

0 102

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Terkait kondisi terkikisnya tanah tepi Sungai Mahakam yang berdekatan dengan konstruksi Jembatan Mahkota 2, Kelurahan Simpang Pasir, Kecamatan Palaran, Wali Kota Samarinda Andi Harun resmi menutup akses Jembatan mulai Senin (26/04/2021) siang, tepatnya Pukul 13:00 Wita.

Saat ini konstruksi Jembatan Mahkota 2 di Kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) mengalami pergeseran ke kanan. Untuk itu akses menuju Jembatan tersebut ditutup untuk seluruh jenis kendaraan,  guna menghindari hal buruk terjadi.

“Mulai Pukul 13:00 Wita, saya nyatakan akses Jembatan untuk semua jenis kendaraan apapun ditutup tanpa terkecuali,” ucap Wali Kota Samarinda kepada DETAKKaltim.Com, Senin (26/4/2021).

Saat meninjau langsung di lokasi abrasi tanah tersebut dan dari hasil laporan Tim PUPR, ditemukan terjadi pergeseran tanah yang dirasa membahayakan dan mengharuskan untuk menutup akses jJmbatan Mahkota 2.

“Dari hasil laporan terjadi pergeseran pada bangunan fondasi Jembatan, yaitu 7 Milimeter ke kanan dan 33 Milimeter ke bawah. Penutupan ini sendiri akan mengikuti perkembangan dan kondisi terbaru pada Jembatan ini,” lanjut Wali Kota.

Pihaknyapun masih belum bisa berspekulasi terkait adanya pergeseran Jembatan, hingga nanti akan dilakukan penelitian terlebih dahulu untuk memastikan apa penyebabnya.

“Sesegera mungkin tim-tim yang sudah kami tunjuk akan melakukan penelitian terkait gesernya Jembatan Mahakam 2 ini, apakah karena adanya kegiatan proyek atau hal lainnya. Nanti kan setelah diteliti, akan mengetahui pastinya karena apa.” tandasnya. (DK.Com).

Penulis : Setyo Wahyu Aditya

Editor : Lukman

(Visited 12 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!