Danrem 091/ASN Serahkan Ratusan Senjata ke Kepolisian, Hasil Serbuan Teritorial

0 47

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Bertempat di Makorem 091/ASN,  Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Makmur Umar  menyerahkan ratusan senjata api rakitan ke Wakapolresta Samarinda, AKBP Vendra Riviyanto yang selanjutnya akan dilakukan pemusnahan, Jum’at (5/5/2017).

Senjata api rakitan yang diserahkan ke Kepolisian di antaranya, Laras Panjang (penabur dan laras tunggal) sebanyak 164, Pistol ( laras pendek) sebanyak 16, 1 buah busur panah, 10 anak panah, 1 tombak, 136 amunisi penabur dan 11 bom Babi.

Yos Soetomo dan Sayid Alwy, 2 tokoh masyarakat Kaltim turut hadir dalam penyerahan senjata hasil serbuan teritorial Kodim di jajaran Korem 091/ASN. (foto:Penrem 091/ASN)

Danrem 091/ASN Brigjen TNI Makmur Umar  menyampaikan bahwa tugas pokok TNI salah satunya adalah serbuan teritorial, yaitu melakukan pendekatan secara persuasif serta memberikan kesadaran kepada masyarakat, perihal kepemilikan senjata api illegal agar diserahkan kepada aparat yang berwenang.

Tujuan kami untuk meminimalisir tindakan-tindakan kriminal yang bisa saja terjadi di tengah-tengah masyarakat, dan hal ini merupakan upaya membantu Kepolisian dalam menjaga Kamtibmas.

Kendati senjata tersebut merupakan hasil rakitan warga, namun sangat berbahaya jika disalahgunakan. Pasalnya peluru yang digunakan, yakni peluru tajam. Walaupun warga menggunakan senjata tersebut untuk berburu dan juga mengusir hama.

“Sangat berbahaya dan mematikan. Jadi sebagai antisipasi jatuhnya korban jiwa, dan disalahgunakan, kita lakukan pendekatan, memberikan pemahaman kepada warga tentang kepemilikan senjata sesuai dengan UU. Karena tidak sembarang orang bisa memiliki senjata api,” ungkapnya.

Senjata api rakitan yang diserahkan itu, banyak berasal dari daerah perbatasan RI-Malaysia . Dan bahan baku pembuatan senjata termasuk peluru berasal dari Malaysia.

“Banyak yang dari daerah perbatasan, dan senjata yang hari ini kami serahkan, tidak termasuk dari dua batalyon yang bertugas di perbatasan,” katanya.

Penyerahan senjata api rakitan ini dihadiri oleh Pembina FKDM Yos Soetomo, tokoh masyarakat Kaltim H Asmuni Ali, Oktovianus Daud dan tokoh agama Kaltim H Qotob  beserta awak media cetak dan elektronik. (Penrem 091/ASN/LVL).

(Visited 4 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!