Berawal dari Kecurigaan, Mahasiswa Unmul Ditemukan Meninggal

0 246

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Seorang Mahasiswa Universitas Mulawarman, Samarinda, Kalimantan Timur, ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya di Kompleks Unmul, Jalan Ki Hajar Dewantara, Senin (30/9/2019) sekitar Pukul 10:00 Wita.

Penemuan jenazah itu menggegerkan masyarakat sekitar, apalagi kondisi jenazah sudah membengkak dan mengeluarkan bau menyengat. Korban diketahui bernama Muhammad Akbar (21) yang merupakan Mahasiswa semester XI Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman asal Kecamatan Muara Jawa Kukar. Akbar ditemukan dalam kondisi telungkup di atas kasur dengan hanya menggunakan Sarung.

Didin salah satu rekan korban mengatakan, korban dikenal dengan pribadi yang tertutup dan rajin ibadah. Korban terakhir kali ditemui Rabu lalu, saat itu korban sedang bermain laptop di kos-kosannya. Kecurigaan Didin bermula saat ia melihat ada cairan kuning dan merah yang keluar dari celah bawah pintu kos.

“Terakhir saya ketemu pada Rabu lalu, dia main laptop di kamarnya. Orangnya memang tertutup dan rajin ibadah, awalnya saya lihat ada cairan yang keluar, langsung saya laporkan ke bapak kos,” ujar Didin kepada DETAKKaltim.Com.

Petugas Kepolisian dan sejumlah relawan langsung mengevakuasi korban menuju Rumah Sakit Umum Abdul Wahab Syahranie Samarinda untuk dilakukan otopsi, Polisi juga langsung memasang Police Line di lokasi.

Kanit SPKT Polsekta Samarinda Ulu  Bripka M Gufron mengatakan tidak ditemukan luka di tubuh korban, dugaan sementara korban meninggal akibat penyakit yang dideritanya, apalagi Polisi menemukan obat-obatan di kamar korban.

“Dugaan sementara karena sakit, kami menemukan ada obat-obatan juga. Sementara jenazah korban dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan otopsi,” ujar Bripka M Gufron di lokasi Kejadian. (Gladis)

(Visited 8 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!