Hidup di Danau, Habitat Unik Kerbau Kalang Kaltim

Musim Berganti Pola Pemeliharaan Berbeda

0 37

DETAKKaltim.Com, KUTAI BARAT: Kerbau Kalang merupakan hewan ternak plasma nutfah Kalimantan Timur, memiliki keunikan atau kelebihan yang berbeda dibanding Kerbau kebanyakan, yakni habitatnya hidup di daerah perairan, di kawasan Danau Jempang Kabupaten Kutai Barat, serta Danau Semayang, dan Danau Melintang, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Menurut Fahmi Himawan, Kepala Dinas Peternakan Dan Kesehatan Hewan Provinsi Kaltim Kerbau Kalang memiki karakter khusus, yakni Ketika musim kemarau dilepas dibiarkan mencari makan.

“Ketika musim hujan dan banjir dia ke Kalang atau Kandang yang dibangun di atas perairan itu, semacam panggung di Danau bisa sampai dua bulan mereka di Kalang,“ beber Fahmi kala ditemui di ruang kerjanya beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut ia menjelaskan, pada pemeliharaan Kerbau Kalang, polanya berubah dari ekstensif dilepasliarkan menjadi intensif di musim hujan atau banjir.

“Ketika banjir maka para peternaknya memberi makan ke Kalang atau Kandang di atas Danau tadi,” terangnya.

Baca Juga:

Fahmi mengakui, walaupun Kerbau Kalang bukan hanya di Kaltim karena di Kalimantan Selatan juga ada Kerbau Kalang. Namun yang memang memiliki kelebihan khususnya bisa hidup di Rawa-Rawa, adalah Kerbau Kalang asli Kaltim yang terdapat di Danau Jempang Kubar, Danau Semayang, dan Danau Melintang Kukar.

Sedangkan terkait kontribusi dari Pemerintah Provinsi Kaltim, Fahmi menjelaskan bantuan Mini Ranch terhadap Peternak Kerbau Kalang pernah diberikan.

Begitu juga bantuan terhadap Kelompok Tani Sama Etam yang memiliki jumlah Kerbau Kalang sebanyak 12 Kerbau jantan, 22 Kerbau betina di tahun 2022.

“Kita bantu pembangunan pagar sepanjang 670 Meter di area lahan seluas 4 hektar, kita pagarin ini yang di darat. Artinya ada transisi dari ekstensi yang liar tadi ke yang lebih terbatas areanya, di Kecamatan Jempang, Desa Pulau Lanting.” pungkas Fahmi. (DETAKKaltim.Com/ADV/Diskominfo Kaltim)

Penulis: @my

Editor: Lukman

(Visited 31 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!