Balikpapan Tengah Ingin Dibangunkan Sekolah

Asep: Kami Upayakan Kebutuhan Masyarakat

0 82

DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN: Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan terus mencanangkan  pembangunan sekolah di Kecamatan Balikpapan Tengah, hanya saja masih belum menemukan lokasi yang akan dibangun sekolah.

“Kami sudah menyodorkan dua titik,” ucap anggota Komisi 4 DPRD Balikpapan Asep Sapturi kepada awak media, Rabu (18/10/2023).

Asep mengungkapkan, 2 titik yang dimaksud. Pertama di RT 58, tepatnya daerah Joko Tole yang merupakan aset Pemerintah Daerah. Titik Kedua pembangunan sekolah yang berada di Jalan Beller, tetapi lahan ini milik masyarakat umum.

“Kami berharap yang diakomodir itu adalah aset milik Pemerintah Daerah,” ujarnya.

Sekolah di Kecamatan Balikpapan Tengah sangat diperlukan. Pasalnya, setiap Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), masyarakat sangat mengeluhkan sulitnya mendapatkan sekolah.

Baca Juga:

Tidak hanya Balikpapan tengah saja yang ingin segera di bangunkan sekolah, ungkap Asep, Balikpapan Timur juga setiap tahunnya mengalami persoalannya yang sama. Namun diketahui Balikpapan Timur sudah ada lokasi yang akan dibangunkan, hanya tinggal dibuatkan DEDnya.

“Kami berharap persoalan anak sekolah ini pelan-pelan bisa diselesaikan. tentu saja kami sebagai anggota DPRD berusaha untuk itu. Kami upayakan kebutuhan masyarakat, khususnya persoalan sekolah dapat berjalan dengan lancar.” Kata Asep menandaskan. (DETAKKaltim.Com/ADV/DPRD Balikpapan)

Penulis: Jamil/Roni S

Editor: Lukman

(Visited 79 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!