Kades Purwajaya Terpilih Siap Laksanakan Tugas Secara Baik

Adi: Saya Mohon Kerjasamanya

0 97

DETAKKaltim.Com, LOA JANAN: Adi Sucipto resmi dilantik dan diambil sumpah jabatan sebagai Kepala Desa Purwajaya oleh Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah untuk masa jabatan 11 Oktober 2023 hingga 25 Desember 2025, Rabu (11/10/2023).

Setelah dilantik dan diambil sumpah di Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Purwajaya, Adi Sucipto mengucapankan terima kasih dan sangat mengapresiasi seluruh teman, kerabat, sahabat dan terlebih kepada Tim Pendukung yang sudah mendukungnya hingga ia terpilih menjadi Kepala Desa Purwajaya.

Adi Sucipto berharap, kerja sama dan dukungan dari semua pihak di wilayah Desa Purwajaya, terutama Perangkat Desa beserta Staf Desa serta Lembaga Desa selama melaksanakan tugas sebagai Kepala Desa Pergantian Antar Waktu (PAW).

Ia menegaskan akan melaksanakan amanah masyarakat dengan baik, dan akan melakukan hal-hal yang kongkret serta kerja sama dengan semua pihak yang terkait di wilayah Desa Purwajaya, dalam pelaksanaan pembangunan dengan waktu yang terbatas yaitu kurang lebih 2 tahun ke depan.

“Saya mohon kerjasamanya dan dukungan selama dalam melaksanakan tugas sebagai Kepala Desa PAW, karena ini amanah yang sangat luar biasa dari seluruh warga masyarakat Desa Purwajaya.” pinta Adi Sucipto.

Baca Juga:

Sesaat sebelumnya saat melantik Adi Sucipto, Bupati Kukar Edy Damansyah mengatakan, rangkaian proses pemilihan Kades PAW Purwajaya ini berlangsung dengan baik. Ia mengapresiasi setinggi-tingginya kepada pelaksana kegiatan ini.

“Saya juga sampaikan terima kasih bahwa perjalanannya berjalan dengan baik, tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan secara bersama, tiada yang bisa mengganggu keamanan serta ketertiban,” kata Edi. (DETAKKatim.Com/ADV/Diskominfo Kukar)

Penulis: Alim

Editor: Lukman

(Visited 86 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!