Setelah 2 Bebas, 3 dari 5 ABK TB Charles Kembali Dibebaskan

0 84

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Tiga orang Anak Buah Kapal (ABK) TB Charles dikabarkan bebas dari penyanderaaan, Ketiga WNI yang telah dibebaskan itu adalah Ferry Arifin (Nakhoda), M Mahbur Dahlan (KKM) dan Edi Suryono (Masinis II).

Kabar bebasnya para sandera ini disambut bahagai oleh keluarga, bahkan di Samarinda Kalimantan Timur keluarga Ferry Arifin langsung menggelar syukuran.

Berdasarkan Pantauan Wartawan DETAKKaltim.Com di kediaman keluarga Kapten Ferry Arifin di Kelurahan Sungai Pinang Dalam Kecamatan Samarinda Utara mendadak ramai, beberapa tetangga dan keluarga terus berdatangan untuk memastikan bebasnya para sandera.

Bahkan sebagai bentuk rasa syukur atas bebasnya Kapten Ferry Arifin, keluarga langsung menggelar acara syukuran. Bukan hanya keluarga yang merasa bersyukur, warga di lingkungan Rt 88 Sungai Pinang tempat keluarga Ferry berdomisili turut merasakan hal yang sama, mereka turut bahagia saat mendengar kabar Ferry Arifin bebas dari penyanderaan kelompok separatis di perairan Philipina sejak beberap bulan lalu.

“Kami sangat bahagia mendengar kabar bebasnya Ferry, mudah-mudahan seluruh teman-teman Ferry yang lain secepatnya bebas,” ujar salah seorang warga yang hadir di kediamann keluarga Ferry Arifin.

Abdul Muis, orang tua Kapten Ferry Arifin mengatakan dirinya sangat bahagia mendengar kabar jika anaknya dikabarkan bebas, meski begitu ia terus memantau perkembangan di media terkait bebasnya ketiga ABK TB Charles tersebut.

Berita terkait : 5 ABK TB Charles Masih Disandera, 2 Dibebaskan Atau Kabur?

Saat ini beberapa keluarga masih berkumpul di kediaman keluarga Kapten Ferry Arifin, pihak keluarga juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang membantu atas bebasnya para sandera.

“Saya sangat bahagia mendengar anak saya sudah bebas, mudah-mudahan kedua ABK yang lain bisa segera dibebaskan, terimaksih kepada pemerintah dan perusahaan” ujar Abdul Muis, Minggu (2/10/2016).

Setelah ketiga ABK tersebut dibebaskan, kini tersisa dua orang yang masih ditangan penyandera yaitu  Muhammad Nasir (Masinis III) Robin piter ( Juru Mudi). Sebelumnya mereka berjumlah tujuh orang, namun M Sofyan dan Ismail telah dibebaskan bulan Agustus lalu,  (Gladis)

 

(Visited 13 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!