Cegah Virus Corona, Kantor BPKAD Bontang Disemprot Disinfektan

0 91

DETAKKaltim.Com, BONTANG : Pencegahan penyebaran Virus Corona dapat dilakukan dengan berbagai cara. Khusus di ruang publik, Pemerintah Kota Bontang menggelar penyemprotan disinfektan dari Dinas Kesehatan Bontang.

Hari Senin (23/3/2020), penyemprotan digelar di Kantor BPKAD Bontang yang merupakan kantor pelayanan pencairan anggaran bagi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Bontang.

Selain melayani pencairan dana, Kantor BPKAD Bontang juga masih menyediakan pelayanan bagi pembayar pajak yang masuk ke Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Bontang. Mengingat sebelumnya BPKAD dan Bapenda merupakan satu kesatuan yang kemudian diubah nomenklaturnya menjadi terpisah.

“Kami ingin pelayanan tetap berjalan baik, tapi pencegahan Virus Corona juga tetap dapat terlaksana,” kata Kepala BPKAD Bontang Amiluddin, Senin (23/3/2020).

Penyemprotan disinfektan juga dilakukan di berbagai sudut Kantor BPKAD Bontang. Harapannya, virus atau bakteri yang menempel di Kantor BPKAD Bontang dapat mati dan kantor menjadi higienis. Hal itu dimaksudkan agar masyarakat yang hendak mengurus Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) bisa dengan nyaman mengurus keperluannya.

“Petugas pelayanan juga diharapkan tetap menjaga kesehatan supaya dijauhkan dari berbagai penyakit. Semoga upaya ini bisa memberikan hasil yang maksimal, dan semua terbebas dari Virus Corona,” harapnya. (DK.Com)

Penulis : Cinhue

Editor   : Lukman

(Visited 4 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!