Balikpapan Zona Merah, Dinkes Sebut Kutim Berpotensi Ikut

dr Bahrani : Kutim Juga Berpotensi Zona Merah

0 120

DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) mulai meningkat. Saat ini Kota Balikpapan berstatus zona merah penyebaran Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutai Timur (Kutim) Bahrani Hasanal mengatakan, saat ini baru ada 7 orang terkonfirmasi dengan status ringan.

“Saat ini di Kutim ada tujuh orang terkonfirmasi di Sangatta Utara dan Sangatta Selatan, karena ini daerah perkotaan,” ucapnya, Selasa (19/7/2022).

Menurutnya, angka sementara ini tergantung pada dua kota lainnya, yakni Kota Balikpapan dan Samarinda. Apabila dua kota tersebut zona merah, maka Kutim juga berpotensi zona merah.

Dua kota itu menjadi pusat dari Kaltim, sebab menjadi tempat masuk dan keluarnya masyarakat dari luar kota.

“Jadi jika dua kota tersebut merah maka daerah lainnya otomatis akan menyusul, karena masyarakat kita jalan-jalan pasti ke sana misal Kota Samarinda atau Balikpapan, lalu kembali tahu-tahu terkena,” paparnya.

Baca Juga :

Hal senada juga disampaikan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Kutim M Yusuf.

Ia menuturkan jika 2 kota tersebut, mempengaruhi naik turunnya angka terkonfirmasi positif Covid-19 di tiap daerah.

“Mereka lalu lalang, misal kalau masyarakat daerah mau berangkat naik pesawat pagi, pasti menginap di rumah temannya yang ada di Samarinda atau Balikpapan. Atau mereka akan bercampur dengan masyarakat sana,” paparnya.

Terlebih beberapa waktu lalu tes antigen maupun PCR tidak menjadi syarat penerbangan. Namun beruntungnya capaian vaksinasi di Kaltim khususnya booster sudah mulai tinggi, jadi gejala yang dirasakan ringan. (DETAKKaltim.Com)

Penulis: HB/ADV Diskominfo

Editor: Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!