Abaikan Instruksi Gubernur, Ramai Warga Berolahraga di Eks Bandara Temindung

Tidak Pakai Masker Diberikan FKPM Pelita Setelah Disanksi Baca Pancasila

0 138
DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Kebijakan Pemerintah Provinsi Kaltim, Kaltim Steril dalam waktu dua hari yakni hari Sabtu dan Minggu, ternyata tidak berpengaruh di eks Bandara Temindung yang hampir setiap sorenya ramai oleh aktivitas warga berolahraga.

Hal itu terbukti saat Anggota Forum Kemitraan Polisi Dan Maskyarakat (FKPM) Pelita, melakukan penyemprotan disinfektan di eks Bandara itu, sejumlah remaja terpaksa harus diberhentikan selain tidak menjaga jarak juga tidak mengenakan Masker.

“Kegiatan ini dalam rangka mengantisipasi penyebaran Covid-19, serta mengaplikasikan instruksi dari Gubernur Kaltim yang menghimbau Sabtu Minggu tetap di rumah. Namun faktanya di eks Bandara Temindung masih banyak didapati aktivitas masyarakat berolahraga tepatnya sore hari,” ujar Marno Mukti, Ketua FKPM Pelita kepada DETAKKaltim.Com, Minggu (7/2/2021).

Selain menghimbau untuk membubarkan diri, Anggota FKPM Pelita juga membagikan Masker bagi yang kedapatan tidak mengenakannya.

Baca juga : Hari Kedua Sterilisasi, Satgas Covid-19 Kembali “Serbu” Pasar dan Mall

“Bagi yang tidak mengenakan Masker, kami beri hukuman ringan yakni menghapal Pancasila dan ada juga yang Push Up, kami harap dengan hukuman itu masyarakat patuh dan terus menerapkan Protokol Kesehatan sesuai anjuran pemerintah,” tambah Marno.

Usai melakukan penyemprotan, FKPM Pelita juga meminta kepada masyarakat luas agar selalu menerapkan Protokol Kesehatan 4M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak serta menghindari kerumunan. (DK.Com)

Penulis : Mashardiansyah

Editor : Lukman

(Visited 3 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!