
Ketua Exco Partai Buruh Kaltim Benny Kowel. (foto: Lisa)
DETAKKaltim.Com, SAMARINDA: Kegiatan Deklarasi Damai dipandang Ketua Partai Buruh Kaltim Benny Kowel, sebagai ajang untuk menjaga kedamaian dan keamanan Pemilu bersama-sama seluruh pihak.
Hadir dalam Deklarasi Damai Pemilu Serentak 2024 yang dipimpin Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik bersama Forkopimda dan para Ketua Partai Politik, ia juga menyoroti persoalan politik uang (money politic).
“Dengan adanya deklarasi ini, ya kita harus sama-sama untuk menjaga kedamaian Pemilu. Poin-poinnya salah satu yang harus disoroti adalah terkait money politic,” beber Benny kepada pewarta media DETAKKaltim.Com di Halaman Ramayana Samarinda Square, Sabtu (18/11/2023) pagi.
Lanjutnya, apabila diakumulasikan, total pemilih dari kelompok generasi milenial dan generasi Z berjumlah lebih dari 113 juta pemilih, mendominasi pemilih Pemilu 2024, yakni sebanyak 56,45% dari total keseluruhan pemilih.
Baca Juga:
- Deklarasi Damai Pemilu 2024, Pj Gubernur Kaltim Ingatkan Jaga Kedamaian
- Pesan Moral Sekretaris PDIP Kaltim pada Deklarasi Damai Pemilu 2024
- Arena Paralimpik IV Kaltim, Atlet Cabor Catur Balikpapan Bayangi Samarinda
Untuk itu, Benny mengakui bahwa pihaknya menargetkan generasi milenial, yang secara garis besar masih berada di bangku sekolah dan perkuliahan.
“Kalau kita sih targetnya milenial. Namun milenial ini kan rata-rata masih dibangku sekolah dan kuliah. Itu menjadi sasaran kami, jadi kami konsolidasi juga ke kampus-kampus,” bebernya.
Sebagai pimpinan Partai Buruh Kaltim, ia berkomitmen untuk mengawasi Deklarasi Damai Pemilu, dimana kuncinya menurutnya adalah dengan tidak hanya berslogan, tetapi membuktikan.