Adaptasi Teknologi, Bupati Ambil Percontohan Sekolah Google di Kukar

Edi: Sekolah Google Namanya

0 90

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA: Sekolah Google mengacu pada sistem pendidikan berbasis teknologi informasi (IT), dimana proses belajar-mengajar tidak lagi bersifat manual melainkan menggunakan perangkat Laptop dan teknologi digital.

Penerapan sistem ini dijadwalkan akan dimulai pada Tahun Ajaran 2023/2024. Dengan demikian, pendidikan di Kutai Kartanegara (Kukar) akan mengalami perubahan signifikan dengan pendekatan berbasis IT.

Bupati Kabupaten Kukar Edi Damansyah mengatakan, saat ini sekolah tidak bisa lagi menutup diri terhadap teknologi. Oleh karena itu, penerapan program tersebut di Kukar akan menjadi langkah maju yang sangat signifikan.

“Sekolah Google namanya, jadi saya memutuskan mengambil percontohan di Kukar, karena memang menjadi program secara nasional. Saya lihat perkembangan di Kukar, hari ini kita tidak bisa lagi tertutup akan teknologi,” paparnya ketika pelantikan dan sumpah jabatan di Pendopo Odah Etam, Rabu (18/10/2023).

Secara khusus ia dengan tegas meminta kepada seluruh Kepala Sekolah (Kepsek) untuk mengawasi program ini dengan serius, mengingat kelompok belajarnya bukan hanya di tingkat regional dan nasional, tetapi juga dapat mencapai tingkat internasional.

Baca Juga:

Dalam era di mana teknologi informasi memainkan peran kunci dalam pendidikan, ia percaya bahwa melalui pengawasan yang cermat, program ini dapat mengubah paradigma belajar dan mengajar. Ini bukan hanya tentang mengadopsi teknologi, tetapi juga tentang menciptakan lingkungan pendidikan yang mampu bersaing secara global.

Dengan demikian, tugas Kepsek sebagai pengawas program ini adalah kunci dalam memastikan bahwa kesempatan belajar yang setara dan berkualitas tersedia bagi semua siswa di Kukar.

“Jadi kalau memang pilot project berhasil, tidak menutup kemungkinan akan kita terapkan di sekolah Kukar.” tandasnya.

Dalam kerangka program ini, Siswa dan Guru akan mengadopsi penggunaan Chromebook atau aplikasi yang telah tersemat dalam Perangkat Laptop, menggantikan penggunaan buku tulis tradisional.

Program ini akan diterapkan pada seluruh Pelajar SMP, mulai dari kelas satu hingga tiga. Dengan penyediaan sarana prasarana melalui Pemkab Kukar. (DETAKKaltim.Com/ADV/Diskominfo Kukar)

Penulis: Lisa

Editor: Lukman

(Visited 82 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!