Zuhdi Yahya, Anggota DPR RI Kembali Bicara Pengembangan Pariwisata

0 110

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Kementerian Pariwisata melalui Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengembangan Destinasi Pariwisata Dalam Rangka Kegiatan Tourism Integrated Master plan di Hotel Harris Samarinda, Kamis (30/8/2018) pagi.

Bimtek dihadiri sekitar 100 orang penggiat pariwisata di Samarinda dan Kutai Kartanegara dengan menghadirkan Zuhdi Yahya, anggota DPR RI dari Komisi X yang membidangi Pariwisata sebagai salah seorang narasumber, Salman Lumoindang selaku Kepala Dinas Perhubungan Kaltim, dan Andriyatna Rubenta dari Kementerian Pariwisata yang dibuka Kepala Dinas Pariwisata Kaltim Syafrudin Pernyata.

Menurut Syafrudin dalam sambutannya sebelum membuka kegiatan tersebut, potensi wisata Kalimantan Timur tidak kalah bagusnya dengan sejumlah daerah di Indonesia. Bahkan sejumlah keunggulan yang dimiliki Kaltim tidak dimiliki daerah lain. Seperti Orang Utan, hutan, Sungai yang menarik, dan banyak lagi terlebih habitat Ikan Pesut. Belum lagi destinasi budaya yang beranekaragam.

Yang jadi persoalan, kata Syafrudin adalah akses ke destinasi wisata itu.

“Akses ke destinasi yang jadi persoalan,” tegasnya.

Zuhdi Yahya dalam materinya yang berjudul frame dan tujuan pariwisata di Samarinda dalam paparannya menyampaikan, perlunya pembangunan infrastruktur jalan, bandara, dan pelabuhan dengan baik.

“Karena infrastruktur menjadi kebutuhan primer demi meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan mengatasi ketimpangan wilayah,” kata Zuhdi.

Ia juga melontarkan salah satu cara untuk meningkatkan kepariwisataan adalah melalui kegiatan olahraga, termasuk untuk pemulihan pariwisata terhadap daerah pasca bencana.

Andriyatna dalam paparannya mengatakan pengembangan pariwisata harus memperhatikan soal akses, amenitas, dan atraksi.

Berita terkait : Anggota DPR RI Zuhdi Yahya Bicara Pariwisata di Samarinda

Magdalena, salah seorang peserta dari Muara Jawa menyampaikan harapannya agar wilayahnya yang memiliki destinasi pantai dapat dikembangkan.

“Harapan kami semoga wilayah kami dapat dikembangkan sebagai tujuan wisata pantai,” sebutnya.

Magdalena juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Zuhdi Yahya yang telah mengundangnya ke acara ini. Ia merasa bangga karena untuk pertama kalinya ada anggota DPR RI yang mengundangnya ke acara yang membahas masalah pariwisata. (LVL)

(Visited 51 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!