Soal Penggunaan ADD, Kapolsek Sepaku Ingatkan Kades Tidak Main-Main

0 25

DETAKKaltim.Com, PPU : Kapolsek Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Suyono mengingatkan kepada para Kepala Desa (Kades) di wilayah hukumnya, agar tidak bermain-main dengan Alokasi Dana Desa (ADD).

“Harapan kami, sebelas Kepala Desa di Kecamatan Sepaku harus menggunakan ADD sesuai dengan azas manfaatnya, prioritas dan keinginan serta kebutuhan warga,” jelasnya saat ditemui DETAKKaltim.Com di ruang kerjanya, Rabu (2/11/2017) siang.

Sebagai wujud keterbukaan informasi publik, lanjut AKP Suyono, setiap Kepala Desa disarankan untuk memasang baleho agar pendapatan dan penggunaan alokasi dana bisa dilihat jelas oleh warga, sehingga tidak menimbulkan fitnah dan salah persepsi di masyarakat.

Untuk menjaga terjadinya penyalahgunaan Alokasi Dana Desa, upaya Polsek Sepaku melalui Bhabinkamtibmas selalu melakukan koordinasi dan pembinaan ke setiap Desa.

“Harapan kami setiap Kepala Desa mau bekerja sama,” tandasnya.

Iapun berharap di wilayah hukum Polsek Sepaku tidak terjadi penyimpangan dan penyalahgunaan Alokasi Dana Desa. (amran)

 

(Visited 12 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!