Pupuk Kaltim Serahkan Bantuan Mobil Operasional ke BOSF, Dukung Penyelamatan Orangutan

0 54

DETAKKaltim.Com, BONTANG : Dukung penyelamatan populasi orangutan yang kian terancam, Perusahaan Pupuk Kaltim yang berlokasi di Bontang serahkan bantuan operasional kepada Yayasan Penyelamatan Orangutan Borneo (The Borneo Orangutan Survival Foundation/BOSF), berupa mobil 4×4 double cabin senilai Rp425,89 Juta.

Bantuan diserahkan Direktur SDM dan Umum Pupuk Kaltim Meizar Effendi didampingi Manajemen Perusahaan, kepada CEO BOSF Jamartin Sihite di kawasan konservasi Pulau Orangutan BOSF Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Selasa (12/11/2019).

Dikatakan Meizar, bantuan ini merupakan wujud kepedulian sekaligus dukungan Pupuk Kaltim kepada BOSF, untuk terus menjaga kelestarian serta populasi Orangutan Borneo. Bantuan mobil operasional diharap dapat dimanfaatkan maksimal dalam mendukung kegiatan serta aktivitas BOSF, utamanya untuk penyelamatan dan pelepasliaran Orangutan ke habitatnya.

“Pupuk Kaltim memberi perhatian serius terhadap pelestarian Orangutan Borneo. Selain bantuan kali ini, Pupuk Kaltim sebelumnya juga kami telah lepasliarkan Orangutan yang ditemukan di area Perusahaan ke hutan Taman Nasional Kutai, bekerja sama dengan Balai TNK dan BKSDA Samarinda,” terang Meizar.

Menurut Meizar, keberadaan Orangutan saat ini terus mendapat tekanan dan ancaman, bahkan tak jarang menimbulkan konflik dengan manusia. Maka perlu upaya penyelamatan dari berbagai pihak. agar populasi serta habitat Orangutan tetap terjaga dan Pupuk Kaltim berkomitmen untuk menjadi bagian di dalamnya.

Hal ini juga sebagai bentuk kontribusi perusahaan terhadap pelestarian satwa langka yang dilindungi, karena upaya konservasi sepatutnya dilaksanakan secara massif, agar keseimbangan ekosistem dengan beragam kekayaan alam di dalamnya terus terpelihara dengan baik.

Meizar berharap Yayasan BOSF terus konsisten menjaga populasi dan habitat Orangutan Borneo melalui upaya penyelamatan, perawatan hingga rehabilitasi, sekaligus mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan berbagai tindakan yang bisa melukai hingga membunuh satwa asli Indonesia tersebut.

“Semoga bantuan ini membawa manfaat maksimal untuk keberlanjutan populasi Orangutan, agar terus berkembang dan menjaga habitatnya dari berbagai ancaman yang bisa saja terjadi,” tambah Meizar.

Pada kesempatan itu, PT Rekayasa Industri (Rekind) yang juga bagian anak usaha Pupuk Indonesia Grup, turut menyerahkan bantuan program rehabilitasi Orangutan senilai Rp175 Juta, sebagai kepedulian terhadap eksistensi satwa asli Indonesia tersebut.

CEO BOSF Jamartin Sihite, mengucapkan terima kasih atas kontribusi Pupuk Indonesia melalui Pupuk Kaltim dan Rekayasa Industri, sebab bantuan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan untuk menunjang aktivitas para relawan menjaga populasi Orangutan Borneo.

“Hari ini Pupuk Kaltim bersama Rekayasa Industri menunjukkan kontribusi dan komitmennya, dengan menaruh perhatian besar bagi keberlangsungan populasi Orangutan,” kata Jamartin Sihite.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Seksi Konservasi Wilayah II Tenggarong Tarsisius Krisdiyanto, mengapresiasi kepedulian Pupuk Kaltim dan Rekayasa Industri terhadap pelestarian Orangutan melalui bantuan yang diberikan.

Apalagi dengan banyaknya konfilk yang terjadi, perlu keterlibatan seluruh pihak untuk bergandeng tangan mengatasi persoalan yang mengancam populasi Orangutan, karena dianggap sebagai hama yang mengganggu.

“Kami berharap bantuan dan kepedulian seperti ini bisa lebih ditingkatkan dan dapat menjadi contoh bagi perusahaan lain di Kalimantan Timur, untuk lebih peduli terhadap satwa dilindungi,” imbau Tarsisius.

Pada kesempatan itu, Manajemen Pupuk Kaltim bersama Rekayasa Industri dan Pupuk Indonesia turut melakukan pelepasliaran secara simbolis 3 Orangutan ke habitatnya, menggunakan armada operasional bantuan Perusahaan. Dilanjutkan penanaman beragam bibit pohon sebagai bentuk dukungan terhadap pelestarian alam dan satwa di kawasan konservasi BOSF. (*/vo/nav)

Editor : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!