Jatah Rastra Hilang, Warga Mengeluh

0 49

DETAKKaltim.Com, PPU : Data rekapitulasi penerima jatah Beras Keluarga Sejahtera (Rastra) di 4 Kecamatan yaitu Kecamatan Penajam, Kecamatan Waru dan Kecamatan Sepaku sebanyak 9.565 kepala keluarga (KK) di tahun 2017 ini sangat dikeluhkan warga.

Khususnya di 15 RT di Kelurahan Sotek, Kecaman Penajam, Penajam Paser Utara (PPU) penerimaan jatah Rastra menyisakan masalah.

Beras Sejahtera
Beras Keluarga Sejahtera di Gedung Serba Guna Kelurahan Sotek. (foto:amran)

Ibu Supri, salah sorang warga RT 14 mengeluhkan perubahan data penerima jatah Rastra tersebut.

“Tahun 2016 saya dapat 4 karung Rastra, tahun 2017 ini jatah Rastra saya hilang,” keluhnya Kepada Wartawan DETAKKatlim.Com, Minggu (23/7/2017).

Di tempat terpisah, Hj Sarnah, Pelaksana Harian Kabid Penanggulangnan fakir miskin Dinas Sosial PPU menyampaikan, untuk kualitas beras yang akan dibagikan ke 9.565 penerima itu sudah memenuhi standar. Pasalnya, sebelum beras ini disalurkan Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, dan Dinas Pertanian mengecek ke Bulog terkait kualitas Beras disalurkan, Beras bagus.

“Kalau teknis, itu kewenangan Kelurahan serta RT untuk memberikan jatah Rastra kepada warga. Disesuaikan dengan data, kami dari Dinas hanya memantau saja,” jelasnya. (amran).

 

(Visited 8 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!