Hari Ini, THR PNS dan TKD Bontang Dicairkan

Amiluddin : THR Sudah Ada Yang Cair

0 159

DETAKKaltim.Com, BONTANG : Kabar gembira bagi para Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Tenaga Kontrak Daerah (TKD) Kota Bontang. Pasalnya, hari ini beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sudah mendapatkan pencairan tunjangan hari raya (THR), Senin (18/5/2020).

Kelancaran pencairan THR, dikatakan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bontang Amiluddin bahwa semua itu tergantung kesiapan OPD masing-masing. Dimana OPD yang cepat mengurus pengajuan pencairan THR, maka akan cepat juga diproses. Sebaliknya, bagi OPD yang terlambat mengurus dokumen pencairan THR, maka akan lambat juga mendapatkan THR.

“THR sudah ada yang cair yang mengusulkan, yang belum mengusulkan ya belum cair. Tergantung masing-masing OPD. Yang jelas, hari ini sudah ada yang cair,” jelas Amiluddin saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (18/5/2020).

Jika OPD mengajukan pencairan THR di hari Jum’at lalu, maka Senin ini dilakukan pencairan. Tapi, lanjut Amiluddin, bagi yang mengusulkan hari Senin, maka dipastikan hari Selasa sudah cair.

“Makanya saya minta OPD-OPD supaya cepat mengusulkan pencairan THR, jangan sampai dilambat-lambatkan,” serunya.

Disebutkan Amiluddin, Senin (18/5/2020) sudah ada beberapa OPD yang sudah dicairkan THR-nya.

“Insya Allah besok (Selasa, Red) sudah semua cair THR-nya,” ungkapnya. (DK.Com)

Penulis : Cinhue

Editor   : Lukman

(Visited 8 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!