Diusung PPP, From Zero to Hero AFI – UCE Maju di Pilkada Kutim

Ketua KPU Kutim Sebut Syarat Pencalonan Sah

0 558
DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Pasangan ketiga yang akan ikut bertarung dalam pesta demokrasi di Kabupaten Kutai Timur (Kutim), adalah pasangan Awang Ferdian Hidayat dan Uce Prasetyo yang diusung Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Mereka mendaftarkan diri di hari terakhir pembukaan pendaftaran di sekretariat KPU Kutim, Minggu (6/9/2020).

Selain iring-iringan kendaraan, keduanya juga didampingi Ketua Parpol pengusung, yakni H Iriansyah atau H Wewe, serta para anggota Fraksi PPP di DPRD Kutim.

Tak hanya anggota Fraksi PPP, mantan Bupati Kutai Timur juga mantan Gubernur Kalimantan Timur yang kini duduk di kursi DPR RI Awang Farouk Ishak, ikut datang mendampingi pasangan tersebut menyerahkan berkas pendaftaran.

Dikonfirmasi usai melaksanakan pendaftaran, pasangan AFI – UCE menyampaikan bahwa tidak ada kendala yang dihadapi dalam proses pendaftaran tersebut. AFI menjelaskan, selanjutnya ia dan juga pasangannya akan mengikuti pemeriksaan kesehatan.

“Alhamdulilah tidak ada kendala, semua berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Di hadapan awak media AFI juga menyatakan optimis dapat memenangkan Pilkada 9 Desember 2020 mendatang tersebut. Meskipun ia muncul paling terakhir dari pada calon-calon lainnya.

Terkait rumor yang beredar di masyarakat yang menyebutkan bahwa majunya terkesan dipaksakan, karena keputusan tersebut diambil di saat injury time, dengan santai dan tersenyum AFI menjawab bahwa ia dan Uce maju menjadi Bacalon dengan suka cita dan siap dengan konsekuensi apapun yang akan dihadapi.

“Kami maju dengan keinginan sendiri bukan dipaksa, dan akan mengabdikan diri untuk masyarakat. Kami optimis menang di Pilkada ini,” tegas AFI.

Dikonfirmasi terpisah, Ketua DPC Hanura Kutim Hendra Putra menegaskan bahwa ia dan seluruh pengurus DPC Partai Hanura, akan bekerja keras untuk merealisasikan kemenangan bagi Paslon yang didukung oleh partai yang dipimpinnya tersebut.

“Dengan Motto from zero to hero, kami akan habis-habisan memperjuangkan kemenangan Paslon AFI-UCE. Kemenangan masyarakat yang menginginkan Kutim lebih baik, maju, dan bebas KKN,” tegasnya.

Ketua KPU Kutim Ulfa Jamilatul Farida mengatakan, Paslon AFI-UCE telah menyerahkan semua berkas yang diminta sebagai syarat mendaftar menjadi Calon Bupati-Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup).

KPU Kutim bersama Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) melakukan pemeriksaan dan verifikasi berkas pendaftaran, disaksikan Paslon yang bersangkutan, AFI-UCE beserta tim pemenangannya.

“Syarat pencalonan Awang Ferdian Hidayat dan Uce Prasetyo dinyatakan lengkap dan sah,” ungkap Ulfa.

Keduanya, lanjut Ulfa, juga telah memberikan surat pengunduran diri sebagai anggota DPD RI (Ferdian) dan DPRD Kutim  (Uce).

“Syarat pengunduran diri (legislatif) sudah mereka isi. Artinya mereka bersedia,” tutupnya.

Majunya Awang Ferdian Hidayat sebagai Calon Bupati di Kutai Timur, mencatatkan namanya sebagai Calon Bupati terbanyak mengikuti kontestasi Pilkada di Kaltim di kabupaten/kota berbeda.

Baca juga : Pasangan ASKB Optimis Raih 75 Persen Suara Pilkada Kutim

Tahun 2005 Awang Ferdian maju di Pilwali Samarinda berpasangan Siti Muriah, tahun 2010 maju di Kutai Kartanegara berpasangan dengan Suko Buwono. Di 2 Pilkada tersebut, Awang Ferdian kalah. Bahkan ia sempat maju di Pilgub Kaltim tahun 2018, juga kalah.

Kini ia maju di Kutai Timur, akankah Dewi Fortuna menanguinya di Pilkada kali ini? atau justru Dewi Fortuna berpihak kepada salah satu dari 2 Paslon lainnya, MAKIN atau ASKB. Kita tunggu hasilnya. (DK.Com)

Penulis : RH

Editor : Lukman

(Visited 9 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!