Bernilai Milyaran, Jaringan Listrik Desa Batuah Terkendala Kontraktor

Hery: Agak Kesulitan Mencari Kontraktor

0 99

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Hery Rusnadi, Camat Loa Janan, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) membeberkan permasalahan yang dihadapi terkait jaringan listrik di Desa Batuah.

Kendala utamanya adalah terkait komunikasi yang terhambat, dengan pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN).

Meskipun anggaran untuk penanganan infrastruktur tersebut sudah teranggarkan melalui BKKB, namun pelaksanaannya mengalami kendala.

“Terkait dengan infrastruktur yang belum ada di Desa Batuah, bermasalah dengan jaringan listrik. Kami sedikit terkendala komunikasi dengan pihak PLN, karena anggaran itu melalui BKKB sudah ada teranggarkan,” jelas Hery usai pembukaan Pelatihan dan Sertifikasi GCIO di Hotel Mercure, Rabu (8/11/2023).

Hery menjelaskan bahwa dengan nilai anggaran mencapai Milyaran, proses pelaksanaannya harus melalui lelang. Namun, terkendala dengan peraturan yang mengharuskan kontraktor untuk melaksanakannya.

Adanya aturan ini menciptakan tantangan tersendiri, terutama dalam menemukan pihak kontraktor yang siap melibatkan diri dalam proyek tersebut.

“Kalau sudah Milyaran harusnya dengan lelang, sementara kemarin awalnya komunikasi itu dilaksanakan oleh PLN. Tapi saat dana tersedia, PLN tidak melaksanakan, karena ada aturan yang mengharuskan keterlibatan kontraktor. Ini kesulitan kami, dengan angka segitu agak kesulitan mencari kontraktor,” paparnya.

Baca Juga:

Namun demikian, Hery menegaskan bahwa meskipun terdapat kesulitan, pihaknya terus menjalin komunikasi dengan PLN, berharap agar hambatan ini dapat diatasi sehingga pelaksanaan infrastruktur dapat berjalan lancar.

“Kita masih jalan komunikasi terus. Jadi mudahan ini bisa berjalan,” ucap Hery.

Selain masalah jaringan listrik, Hery juga mengungkapkan bahwa masalah sejenis muncul terkait infrastruktur jalan. Namun, untuk jalan lingkungan dan jalan Desa, sudah ada alokasi anggaran dalam tahun 2023, dan rencananya akan ada pembangunan infrastruktur lainnya pada tahun 2024.

Pihak Kecamatan terus aktif berusaha mengatasi kendala ini, dan terus berkomunikasi dengan instansi terkait.

“Terkait juga dengan jalan, seperti jalan lingkungan dan jalan Desa sudah banyak masuk di anggaran tahun 2023, dan tahun 2024. Sudah ada pencanangan infrastruktur yang dibangun pihak Kecamatan.” Tandasnya. (DETAKKaltim.Com/ADV/Diskominfo Kukar)

Penulis: Lisa

Editor: Lukman

(Visited 92 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!