Syarifudin Dondo Kembali Nahkodai  Pemuda Pancasila Cabang Kutim

0 859

DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR : Syarifudin Dondo kembali terpilih dan dilantik sebagai pimpinan Pemuda Pancasila (PP) Cabang Kutai Timur (Kutim) dalam Musyarawarah Cabang(Muscab) V Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila yang dihelat di salah satu hotel di Sangatta Utara.

Ditemui seusai pelantikannya sebagai pimpinan terpilih periode 2019 – 2023, Syarifudin Dondo yang akrab dipanggil Haji Dondo tersebut menyampaikan secara langsung ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya oleh seluruh anggota dan pengurus PP Kutim.

Ia juga menyampaikan akan terus berupaya secara optimal untuk menjadikan Organisasi Pemuda Pancasila menjadi lebih baik, dan semakin berkembang dalam tahun-tahun kepemimpinannya mendatang. Hal ini merupakan respon dan jawaban dari kepercayaan yang telah diamanahkan kepadanya oleh seluruh anggota dan pengurus PP Cabang Kutim.

“Saya akan memberikan dan terus berupaya yang terbaik dalam mengembangkan  Organisasi Pemuda Pancasila Cabang Kutim,” ucapnya, Selasa (20/8/2019).

Nazarudin, Wakil Ketua 1 Majelis Perwakilan Wilayah (MPW) Provinsi Kaltim  dalam sambutan sekaligus penutupan kegiatan Muscab V, berpesan kepada  para pengurus MPC PP Kutim yang baru saja dilantik untuk terus bersinergi serta melaporkan kepada MPW segala kegiatan yang telah dilaksanakan ke depannya, hal ini dimaksudkan agar kegiatan yang dilaksanakan oleh MPC dapat ditindak lanjuti oleh MPW.

Nazaruddin juga meminta agar para pengurus baru MPC PP Kutim memahami serta melaksanakan tugas yang tertuang dalam konsideran SK pengurus dengan sepenuh hati, karena tugas dan tanggung jawab yang diberikan merupakan amanah selama masa bhakti dalam kurun waktu 4 tahun mendatang.

“Hari ini apa yang kita lakukan adalah suatu bentuk kehendak dan amanah dari Tuhan yang harus kita laksanakan selama masa bhakti 4 tahun ke depan, atas nama MPW Provinsi, kami  mengapresiasi MPC Kutim yang baru kali ini dan pertama kali kita lantik secara langsung dalam pelaksanaan Muscab. Ini adalah hal yang luar biasa,” tandasnya. (RH)

(Visited 94 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!