Sambut Hari Jadi Ke-72, Polwan Polda Kaltim Bagikan Paket Sembako

Ade : Kami Berharap Dapat Meringankan Beban Warga

0 231
DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN : Pandemi Covid-19 yang sangat berdampak terhadap masyarakat, hingga kini belum diketahui kapan wabah ini akan berakhir dan memberikan kepastian terhadap masyarakat ketenangan dalam beraktifitas.

Kondisi ini membuat Polri tidak pernah berhenti menyalurkan bantuan sosial berupa paket Sembako kepada masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, Polda Kalimantan Timur (Kaltim) menyerahkan paket Sembako kepada masyarakat terdampak Covid di Balikpapan, Jum’at (14/8/2020).

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana mengatakan, kegiatan bakti sosial ini dalam rangka menyambut Hari Jadi Ke-72 Polwan tahun 2020.

Polwan Polda Kaltim memberikan bantuan sosial tersebut kepada kepada Pengurus Masjid At-Taqwa Balikpapan, Pengurus Gereja Bukit Sion Gunung Malang, Korban kebakaran Kelurahan Rapak, Para penyapu jalan, pemulung , juru parkir lepas, dan pedagang asongan.

Kombes Pol Ade Yaya Suryana juga menjelaskan, Polwan Polda Kaltim juga melaksanakan berbagi masker serta paket Sembako kepada masyarakat di Kecamatan Balikpapan Barat, Balikpapan Kota/Tengah, Balikpapan Selatan, dan Kecamatan Balikpapan Timur.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan salah satu program dari Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam rangka penanganan dan pencegahan Covid-19.

“Dalam penyaluran bantuan ini tidak banyak yang dapat kami berikan, akan tetapi kami berharap dapat meringankan beban warga yang terkena dampak Covid,” kata Kombes Pol Ade Yaya Suryana.

Baca juga : Kapolda Kaltim Pimpin Sertijab Dirlantas, Kapolres Kukar dan Kapolres Bontang

Kombes Pol Ade Yaya juga mengungkapkan, pandemi ini menyebabkan terpuruknya sektor perekonomian yang ada di masyarakat. Tentu dalam situasi seperti ini, Polri dan masyarakat tidak boleh diam dan harus kuat melawan Virus yang pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, Cina ini.

Kombes Pol Ade Yaya juga mengimbau masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah, yaitu menggunakan  masker saat beraktivitas sehari-hari, tetap menjaga jarak dan rajin mencuci tangan. (DK.Com)

Sumber : Humas Polda Kaltim

Editor    : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!