Persiapan MTQ Kaltim di Tenggarong Mencapai 80 Persen

0 78

DETAKKaltim.Com, TENGGARONG : Plt Sekretaris Daerah Kutai Kartanegara (Kukar) H Marli, yang juga Sekretaris Umum Musabaqah Tilawatil Qur`an (MTQ) tingkat Provinsi Kaltim ke-38 di Tenggarong, mengatakan bahwa secara umum persiapan MTQ sudah mencapai 80 persen.

“Panitia telah bekerja melakukan persiapan pelaksanaan MTQ, saya kira progres persiapan kami sudah mencapai 80 persen,” ujar H Marli usai memimpin rapat persiapan MTQ yang dihadiri selurun panitia, Senin (9/5/2016) di Pendopo Odah Etam.

Dikatakanya, saat ini tengah dilakukan pemasangan panggung arena utama MTQ di halaman Masjid Agung Sultan Sulaiman Tenggarong, demikian juga arena-arena lomba lainnya yang tengah dipasang.

Adapun venue berbagai cabang lomba MTQ dilaksanakan di Masjid Agung Sultan Sulaiman, Masjid KH Muhammad Sajid Kelurahan Baru, Pondok Pesantren Ribatul Khail Timbau, Masjid Al-Muqorrobin Timbau, Aula SMA Negeri 2 Tenggarong, Gedung Serba Guna Dinas Pendidikan Kukar, Pendopo Wakil Bupati Kukar, dan gedung Puteri Karang Melenu Tenggarong Seberang.

“Khusus persiapan venue MTQ ini, persiapannya mencapai 70 persen,” ujarnya didampingi Asisten IV Bidang Kesra dan Humas Setkab Kukar H Bahrul.

Bahkan mengenai akomodasi, disampaikannya persiapannya sudah rampung 100 persen. Panitia telah menyediakan 11 hotel dan 332 kamar untuk kafilah, serta 1 hotel 14 kamar untuk tamu VIP. Hotel maupun penginapan tersebut berada di sekitar Tenggarong.

Adapun persiapan lainnya, terus dilaksanakan pihak panitia, agar pada pelaksanaan MTQ nanti berjalan dengan baik.

“Saya harap panitia terus menjalankan tugas dengan baik, serta tetap berkoordinasi agar jika ada kendala dapat segera dicarikan solusinya,” ujarnya.

Sementara, untuk menunjang kelancaran MTQ tersebut, H Marli berharap kepada PLN dan PDAM untuk mengusahakan agar listrik tidak padam dan air selalu mengalir.

“Tapi kami juga mengantisipasi disetiap venue akan disediakan genset apabila listrik padam. Tapi tetap kami harap listrik PLN lancar,”  harapnya.

Tahapan pelaksanaan MTQ Kaltim ke-38 di Tenggarong mulai 20 sampai 28 Mei 2016. Yaitu mulai penerimaan kafilah atau check in di hotel pada 20 Mei 2016, yang langsung dirangkai dengan verifikasi calon peserta MTQ di Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura. Kemudian dihari yang sama, Pukul  20:00 WITA diadakan Dzikir dan Tabligh Akbar bersama Syech Ali Jaber dari Jakarta, di Masjid Agung Sultan Sulaiman Tenggarong.

Sabtu (21/5/2016) Pukul 20:00 WITA, acara malam Ta’aruf dan Pelantikan Dewan Hakim di Pendopo Bupati (Odah Etam). Minggu (22/5/2016) Pukul 09:00 WITA diadakan Pawai Ta’aruf yang diikuti kafilah dari Kabupaten/Kota se Kaltim dengan menampilkan adat budaya masing-masing, start dan finish di depan Kantor Bupati Kukar. Kemudian Minggu (22/5/2016) Pukul 20:00 WITA diadakan Acara Pembukaan MTQ di arena utama di halaman Masjid Agung Sultan Sulaiman yang diawali dengan Defile semua Kafilah.

Sedangkan pelaksanaan lomba dilakukan pada 23 sampai 27 Mei 2016. (HA)

(Visited 8 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!