Jelang Ramadhan, Harga Bawang Merah Turun

0 58

DETAKKaltim.Com TENGGARONG : Satu pekan menjelang bulan suci Ramadhan, harga bahan pokok di Pasar Mangkurawang Tenggarong Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur mulai merangkak naik.

Berdasarkan pantauan Wartawan DETAKKaltim.Com, Jum’at (3/6/2016), di sejumlah pedagang tradisional Mangkurawang, harga Bawang Putih melonjak naik dari harga sebelumnya Rp36 ribu, kini menjadi Rp40 ribu perkilogram (Kg).

Sedang harga Telur dan Ayam naik berkisaran angka Rp3 ribu sampai Rp5 ribu per kilogram dari harga sebelumnya.

Yang mengherankan, kenaikan harga yang terjadi pada harga Bawang Putih justru terjadi sebaliknya pada Bawang Merah yang mengalami penurunan harga.

Berita terkait : Jelang Ramadhan, Disperindagkop Kukar Gelar Pasar Murah

Sebelumnya harga Bawang Merah berada pada angka Rp42 ribu, kini menjadi Rp32 ribu per kilogram (Kg).

“Harga ayam naik sudah 2 hari yang lalu, kalau biasanya naiknya hanya Rp2 ribu saja, sekarang naiknya Rp5 ribu,” kata Ani pedagang daging ayam.

 

(Visited 5 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!