Go Ahead Challenge, Ruang untuk Emerging Artis Berekspresi

0 79

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : 12 orang semi finalist Go Ahead Challenge (GAC) 2017 menampilkan karyanya di ajang Go Ahead Challenge Festival yang digelar Lapangan Stadion Madya Sempaja, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (24/9/2017).

Kepada sejumlah Wartawan, Ale, satu di antara sejumlah kurator atau penjurian ajang GAC 2017 mengatakan, festival seni kreatif ini ditujukan untuk mengapresiasi para semifinalis GAC yang berhasil menunjukkan talenta mereka di bidang Style, visual art, musik, dan fotografi.

Bagi warga Kalimantan Timur khususnya Samarinda, ajang ini memiliki makna tersendiri setelah satu dari dua belas semifinalis tersebut berasal dari Samarinda di bidang fotografi. Adalah Raysamuel Sando yang mengaku berprofesi sebagai fotographer sambilan, berhasil  menempatkan salah satu karyanya di pilar bangunan festival tersebut dengan apiknya bersama sejumlah karya seni kreatif lainnya.

Ray, begitu ia disapa, menunjukkan hasil karyanya berupa sebuah foto Jembatan Mahakam yang diambil dari atas Hotel Harris. Meski tidak menyebutkan kapan mengambil gambar tersebut, namun foto tersebut berhasil menangkap pemandangan langka saat ini. Beberapa kapal menarik rakit ratusan kayu log yang sudah sangat jarang terlihat melintas di bawah Jembatan Mahakan, di saat yang sama juga beberapa ponton terlihat mengangkut Batubara.

“Saat itu terlintas dalam pikiran saya, ini moment langka. Harus di-capture (difoto),” sebut Ray kepada sejumlah awak media.

Meski ia tidak memberikan judul karyanya tersebut, namun Ray sangat bangga dengan karyanya, terlebih setelah berhasil masuk sebagai semifinalis GAC 2017. Ia bahkan menilai karyanya itu akan sangat bernilai di masa yang akan datang. Apa lagi di dalam foto tersebut juga terlihat pembangunan Jembatan Mahakam II tengah berlangsung.

“Dua puluh tahun lagi, foto ini akan sangat bernilai,” imbuhnya bangga seraya tertawa kecil.

Selain di Samarinda, GAC 2017 juga akan digelar di tiga Kota lainnya masing-masing Jogyakarta (14/10), Bandung (21/10), dan Lampung (4/11). Dari setiap tempat yang “disinggahi” GAC Festival tersebut, para kurator akan menyeleksi masing-masing 12 semifinalis sehingga secara keseluruhan akan terjaring 48 semifinalis. Selanjutnya kurator akan menyaring lagi mereka menjadi 12 orang finalis.

Selain dari Samarinda, sejumlah daerah juga patut berbangga setelah para kreator seninya berhasil mencatatkan namanya di GAC 2017 ini, di antaranya Bayu Indra Aditya (Banjarmasin/musik), Desi Triana Aswan (Makassar/musik), Thariq Akbar (Surabaya/musik), Nur Fadly (Bandung/visual art), dan I Nyoman Ray Febriadi (Bali/musik). (Les)

(Visited 5 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!