Ciptakan Rasa Aman Selama Ramadhan, Polres Kukar Tingkatkan Pengamanan

0 108

DETAKKaltim.Com, KUTAI KARTANEGARA : Pemerintah telah mengumumkan 1 Ramadan jatuh pada Kamis (17/5/2018). Terkait hal itu, Polres Kutai Kartanegara mengaku telah siap melakukan pengamanan dalam rangka menjaga ketertiban, keamanan dan kenyamanan selama bulan ramadan.

Untuk melakukan pengamanan Polres Kukar sudah menyiapkan kurang lebih sebanyak 200 personil dari berbagai instansi, yang nantinya akan disebarkan ke beberapa tempat seperti tempat ibadah, patroli ke pemukiman warga serta di pusat keramaian yang ada di wilayah Kukar.

“Di bulan Ramadhan ini kita siapkan beberapa pengamanan seperti mendirikan pos pelayanan di wilayah Samboja, Loa Janan, Pulau Kumala serta Km 56 juga kita siapakan pos guna menetralisir serta mengatur arus lalu lintas nantinya,” ujar Kapolres Kukar AKBP Anwar Haidar saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (16/5/2018) sekitar Pukul 15:00 Wita.

Selain itu, selama Ramadhan Polres Kukar juga melakukan kegiatan rutin gabungan bersama TNI melaksanakan patroli, yang bertujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat serta juga melakukan pemantauan ekonomi di Kukar ketika menjelang lebaran.

“Kami juga menghimbau kepada warga ketika hendak meninggalkan rumah baik hendak melaksanakan Shalat Tarawih, maupun mudik agar rumah diperiksa kembali dan di kunci saat akan berpergian,” himbaunya. (dra)

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!