3 Hari Terlantar Bayi Orang Utan Diselamatkan Warga Bengalon

Warga Serahkan ke Babinsa Bengalon

0 53
DETAKKaltim.Com, KUTAI TIMUR:  Seekor bayi Orang Utan berhasil diselamatkan Warga Kilo 85, Kecamatan Bengalon Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur.

Bayi Orang Utan yang diprediksi usia satu tahun tersebut ditemukan warga dalam kebun saat terpisah dari induknya.

“Oleh warga diselamatkan kemudian diserahkan ke Babinsa Kecamatan Bengalon dan dirawat satu hari satu malam,” jelas Dandim 0909/Sangatta Letkol Czi Pabate usai menyerahkan bayi Orang Utan ke BKSDA, Rabu (4/11/2020) malam.

Pabate menyebutkan, usai dirawat Babinsa semalaman langsung diserahkan ke Kodim 0909/Sangatta untuk diserahkan ke petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kaltim.

“Sebelum diserahkan ke Kodim petugas kami merawatnya diberikan susu, hingga mengobati luka bekas koreng yang ada di bagian kepala bayi Orang Utan ini,” terangnya.

Kepala Resort BKSDA Kaltim Witono menegaskan, orang utan merupakan hewan yang dilindungi, karenanya ia mengapresiasi masyarakat yang segera mengamankan dan menyerahkan kepada aparat untuk menyelamatkan orang utan.

Bayi Orang Utan itu akan direhabilitasi untuk kemudian dilepasliarkan ke habitat setelah kondisinya memungkinkan.

Baca juga : Pupuk Kaltim Bersama Balai TNK dan BKSDA Kaltim Lepas Liarkan Orang Utan

“Harapan kami, bayi Orang Utan ini dapat tumbuh dan menjalani proses rehabilitasinya dengan baik, sebelum akhirnya akan kami lepasliarkan kembali ke habitatnya di hutan yang lebih aman,” jelas Witono.

Witono menyebutkan, cara perawatan terhadap anak Orang Utan hampir sama dengan perlakuan terhadap manusia. Untuk itu bayi Orang Utan akan dirawat di Balai Orang Utan hingga siap dilepas liarkan.

“Secara umum, kondisinya tampak cukup sehat, tetapi masih memerlukan observasi lebih lanjut dari tim medis satwa”, pungkasnya. (DK.Com)

Penulis: RH

Editor: Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!