115 Warga Samarinda Dipantau

0 56

DETAKKaltim. Com, SAMARINDA : Sebanyak 115 orang dipantau terkait virus Corona Covid-19, angka ini membludak setelah sebelumnya hanya berjumlah 18 orang. Hal tersebut disampaikan Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Samarinda Ismid Kosasih, Senin (16/3/2020).

Meski jumlah yang dipantau bertambah namun jumlah pasien dalam pengawasan belum bertambah, masih berjumlah 3 pasien.

Menurut Ismid, respon masyarakat Samarinda terkait virus Corona cukup baik, itu terbukti dengan banyaknya laporan yang terus meningkat.

“Sebelumnya hanya 18 orang yang kita pantau, namun saat ini sudah 115 orang. Artinya respon masyarakat dalam mencegah virus ini cukup baik, mereka yang baru datang dari negara dan daerah yang terkonfirmasi penyebaran virus Corona terus melaporkan,” ujar Ismid Kosasih.

Iapun berharap agar masyarakat Kota Samarinda terus melapor jika ada gejala atau usai bepergian ke daerah penyebaran Covid -19, Keempat daerah itu adalah Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Bali.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Samarinda dr Osa Rasfodia mengatakan, 3 pasien yang sebelumnya masuk ruangan isolasi kini dalam kondisi membaik.

“Alhamdulillah, warga yang kita rawat keadaannya secara umum baik, sudah tidak batuk, tidak demam, tinggal kita menunggu hasil pemeriksaan kedua baru kita turunkan status pemantauan,” ujar dr Osa Rasfodia.

Iapun meminta kepada masyarakat Kota Samarinda agar menghindari kunjungan ke daerah-daerah yang terjangkit virus itu, selain itu warga juga dihimbau untuk mengurangi kunjungan tempat-tempat seperti rumah sakit maupun Puskesmas.

“Masyarakat yang sedang tidak sakit, agar mengurangi kunjungan ke rumah sakit ataupun Puskesmas, apalagi mereka yang sering membawa Bayinya, kalau sedang tidak sakit usahakan jangan ke situ,” pungkasnya. (DK. Com)

Penulis : Amin Gladis

Editor   : Lukman

(Visited 6 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!