Embung Aji Raden Diharap Segera Beroperasi

Pantun: Kita Lihat Dulu Sampai di Desember

DETAKKaltim.Com, BALIKPAPAN: Balikpapan sampai saat ini masih mengalami persoalan air, yang tak kunjung mengalir ke saluran rumah di sejumlah tempat dikarenakan mati yang cukup lama.

Persoalan air merupakan kebutuhan hari-hari yang harus segera diatasi oleh pemerintah, agar masyarakat tidak “berteriak”. Diketahui kebijakan untuk sekarang, memang belum ada sambungan terkait dengan debit air sampai Desember.

Anggota Komisi 2 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan Pantun Gultom  menyampaikan, belum menemukan solusi terhadap permasalahan ini.

Bila nanti sampai di Desember belum kunjung terselesaikan, di Januari nanti akan di-up kembali untuk mengejar sambungan debit baru.

“Jadi, kita lihat dulu sampai di Desember ini. Semoga Embung Aji Raden yang tengah dipersiapkan bisa selesai, atau yang sedang dijanjikan jajaran PDAM bisa segera terwujud,” kata Pantun Gultom, Senin (6/11/2023).

Baca Juga:

Ia menyebutkan, ini merupakan murni masalah teknis dari PDAM yang sekarang bernama PTMB.

“Kalau dari kita tidak ada masalah. Terkait anggaran akan diupayakan, tapi kalau masalah debit tidak bisa memberikan sebuah solutif,” tuturnya.

Pantun menambahkan, DPRD Kota Balikpapan juga sudah pernah menyampaikan terkait dengan Air Laut yang diubah menjadi Air Tawar, merupakan suatu solusi yang bisa digunakan, tetapi hal itu adalah proyek jangka panjang. (DETAKKaltim.Com/ADV/DPRD Balikpapan)

Penulis: Jamil/Roni S

Editor: Lukman

(Visited 98 times, 1 visits today)
DPRD BalikapanEmbung Aji RadenPantun Gulton
Comments (0)
Add Comment