Pasca KM Pantokrator Terbakar, KM Aditya Diserbu Penumpang

Gagal Berangkat Kemarin, Pilih Berangkat Hari Ini

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Lonjakan penumpang terjadi pada pemberangkatan Kapal Motor (KM) Aditya tujuan Pare-Pare, hal ini disebabkan terbakarnya KM Pantokrator, Rabu (26/1/2022) kemarin.

Pelabuhan Samarinda yang terletak di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan karang Mumus, Kecamatan Samarinda Kota, dipadati ribuan calon penumpang yang batal berangkat menggunakan KM Pantokrator.

Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Samarinda Mukhils Tohepaly,  melalui Kepala Seksi Keselamatan Berlayar Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan KSOP Samarinda Slamet Isyadi mengatakan, jika pembatalan tiket Kapal yang terbakar kemarin akan mengembalikan dana calon penumpang 100 persen.

“Dikembalikan 100 persen Uang tiketnya, dan sebagian calon penumpang yang gagal berangkat kemarin, rata-rata mereka memilih hari ini berangkat naik KM Aditya,” ucap Slamet saat dikonformasi awak media DETAKKaltim.Com, Kamis (27/1/2022) siang.

Baca Juga :

Diketahui KM Aditya memiliki kapasitas sebanyak 1.800 penumpang. Calon penumpang yang gagal berangkat kemarin juga diharuskan untuk memvalidasi kembali surat antigen yang terbit kemarin, di petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan yang berada di Terminal pemberangkatan.

Baca Juga :

“Kami juga sampaikan kepada pemilik jasa pelayaran untuk tidak menjual tiket melebihi kapasitas, jadi tetap harus membatasi jangan sampai over kapasitas,” lanjutnya.

Pihaknyapun tetap melakukan himbauan  penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) kepada calon penumpang yang akan berangkat pada hari ini, agar tetap mengenakan Masker dan selalu memperhatikan kebersihan. (DETAKKaltim.Com).

Penulis : Setyo Wahyu Aditya

Editor : Lukman

(Visited 77 times, 1 visits today)
KM AdytiaKM PantokratorPenumpag KSOP
Comments (0)
Add Comment