Meriahkan MTQ, SKPD Hingga Ormas Diimbau Ikut Pawai Ta’aruf

DETAKKaltim.Com, TENGGARONG : Guna memeriahkan Musabaqah Tilawatil Qur`an (MTQ) tingkat Provinsi Kaltim ke-38 yang dilaksanakan di Tenggarong, pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), lembaga, instansi, sekolah, organisasi keagamaan maupun kemasyarakatan di Kukar, diimbau untuk berpartisipasi mengikuti pawai Ta’aruf yang dilaksanakan pada Minggu (22/5/2016), Pukul 09:00 WITA, start di depan Kantor Bupati Kukar.

“Kami harap partisipasi SKPD, sekolah, maupun organiasi agama dan kemasyarakatan untuk mengikuti pawai Ta’aruf, dengan memakai mobil hias,” ujar Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kukar, Edi Damansyah, Selasa (10/5/2016).

Selain itu, Edi juga mengimbau agar pimpinan SKPD, lembaga, instansi, organisasi keagamaan maupun kemasyarakatan di Kukar, diimbau untuk memasang spanduk dan umbul-umbul.

“Kami harap partisipasi SKPD, instansi maupun organisasi agama dan kemasyarakatan untuk memasang umbul-umbul dan spanduk mulai tanggal 4 Mei sampai dengan 31 Mei 2016,” ujarnya.

Adapun tema MTQ Kaltim ke 38 yaitu “Dengan Musabawah Tilawatil Qur`an ke XXXVIII tingkat Provinsi Kaltim tahun 2016, Kita Tingkatkan Pengamalan Al-Quran Dalam Melaksanakan Pembangunan di Era Globalisasi”.

Semetara, Plt Sekretarsi Daerah Kukar H Marli, yang juga Sekretaris Umum MTQ Kaltim Ke-38, meminta masyarakat Tenggarong untuk berpartisipasi menyambut dan memeriahkan MTQ tingkat Provinsi Kaltim Ke-38 yang dilaksanakan di Tenggarong, 20 sampai 28 Mei 2016 ini.

“MTQ Kaltim yang dilaksanakan di Tenggarong ini merupakan tanggung jawab kita semua termasuk masyarakat untuk mensukseskannya,” ujarnya, Senin (9/5/2016).

Adapun yang dapat dilakukan masyarakat untuk berpartisipasi, menurut Marli yaitu dengan menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.

“Khusus bagi warga yang kediamannya di tepi jalan, jangan menjemur pakaian di halaman rumah,” demikian imbaunya. (HA)

 

(Visited 2 times, 1 visits today)
Kaltim Ke38MTQ Kukar
Comments (0)
Add Comment