DPRD Bontang Minta Aliansi Bontang Melawan Bersabar

Penolakan Mahasiswa Terhadap Omnibus Law
DETAKKaltim.Com, BONTANG : Aksi lanjutan penolakan Undang-undang Omnibus law dan Cipta Kerja kembali digelar Aliansi Bontang Melawan (ABM) di Auditorium Taman 3 Dimensi pada Senin (12/10/2020). ABM yang didominasi para mahasiswa Bontang ini melakukan penolakan dengan membawa tumpeng. Mengingat pada 12 Oktober 2020 Kota Bontang berulang tahun yang ke-21.

Tumpeng tersebut sebagai wujud rasa syukur atas hari jadi kota Bontang. Aksi tersebutpun ditanggapi oleh Wakil Ketua Komisi I DPRD Bontang Raking yang hadir di tengah massa.

Politisi Partai Berkarya tersebut menyatakan Ketua DPRD Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam sudah menerima aspirasi masyarakat, buruh, nelayan, serta mahasiswa Bontang. Selanjutnya aspirasi tersebut akan disampaikan ke pusat.

“Namun para mahasiswa diminta bersabar, sebab perlu penyampaian secara berjenjang yakni ke tingkat provinsi hingga pusat,” jelas Raking, Senin (12/10/2020).

Secara pribadi, lanjut Raking, ia merasakan kekecewaan para mahasiswa, buruh, nelayan, dan ormas lainnya atas pengesahan RUU Cipta Kerja menjadi UU.

“Makanya saya hadir ditengah-tengah kalian, dan meminta supaya kalian bersabar,” ujarnya.

Semua keputusan, dikatakan Raking, perlu proses dan tak bisa instan. Dimana untuk menyurati pemerintah dan DPR RI juga membutuhkan keputusan yang benar, tidak bisa langsung bersuara menolak. Namun ada poin-poin yang mendasarinya.

“Pada prinsipnya tetap semangat, kita sama-sama memperjuangkan semua ini,” ungkapnya.

Ia juga menuturkan untuk memperjuangkan sesuatu bisa dengan cara lain selain demo. Mengingat kondisi saat ini yang masih pandemi Covid-19. Sehingga perlu menjaga protokol kesehatan.

“Jika draft itu sudah disepakati Pjs dan Ketua DPRD Bontang beserta anggota, mungkin baru bisa disampaikan ke kalian. Namun saat ini draft tersebut masih dalam proses,” paparnya.

Di tempat yang sama, Ketua Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Bontang Saiful mengatakan, sebenarnya aksi hari ini merupakan aksi damai.

Berita terkait : Unjuk Rasa Mahasiswa Tolak Omnibuslaw Disambut Wakil Ketua DPRD Bontang

Iapun mengaku kecewa atas sikap dewan pada hari ini. Oleh karena itu sebagai bentuk kekecewaan tersebut, ia akan berkonsolidasi lagi dengan anggota ABM terkait aksi hari ini.

Saiful mengaku bahwa kemungkinan, akan ada aksi lanjutan terkait dari pada sikap dewan hari ini. Sebab sebenarnya, aksi hari ini merupakan sikap konsisten ABM di hari Kamis kemarin.

“Aksi hari ini merupakan sikap konsisten kami pada Kamis lalu, tapi ternyata dari sikap dewan sendiri tidak memberikan apresiasi itu. Sebenarnya kami hanya mendorong aksi damai,” pungkasnya. (DK.Com)

Penulis : Cinhue

Editor   : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
DPRD BontangGMNI BontangMahasiswa Omnibus
Comments (0)
Add Comment