50 Lansia Bontang Dapat Bantuan Rp2,7 Juta dari Kemensos RI

DETAKKaltim.Com, BONTANG : Pemerintah Kota Bontang menyalurkan Program Rehabilitasi Sosial Lanjut Usia (Progres LU) kepada 50 lanjut usia (Lansia) Kota Taman, di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang, Senin (4/5/2020).

Penyerahan dilakukan secara simbolis Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni. Dimana program tersebut merupakan program rutin tahunan.

Neni menuturkan, setiap Lansia yang sudah terdata di Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dissos-PM) Bontang masing-masing mendapat bantuan uang tunai senilai Rp2,7 Juta dari Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia.

“Ini program rutin, dan sudah kami ajukan setiap tahunnya. Semoga bantuan tersebut bisa memenuhi kebutuhan Lansia, terutama di tengah pandemi ini,” jelas Neni.

Sementara itu, Ketua Yayasan Pandu Qolbi yang juga Kasi Rehabilitasi Penyandang Disabilitas Dissos-PM Bontang Suratmi mengatakan, sebagian dana bantuan dari Kemensos RI untuk para Lansia juga digunakan kebutuhan para Lansia seperti terapi dan lainnya.

Kemensos RI memastikan upaya pemerintah menangani dampak pandemi Covid-19 tidak hanya ditujukan untuk masyarakat umum yang terdampak, namun juga menjangkau kelompok rentan,  termasuk di dalamnya para Lansia.

Bantuan Kemensos RI dan didukung Lembaga Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia (LKS-LU) ini sesuai arahan Menteri Juliari P Batubara, yang tujuannya untuk membantu pemenuhan kebutuhan dasar bagi Lansia terdampak Covid-19 di Kota Bontang. (DK.Com)

Penulis : Cinhue

Editor   : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Bantuan LansiaKemensos RIWali Kota
Comments (0)
Add Comment