Upacara Peringatan Detik-Detik Kemerdekaan RI Dipimpin Wakil Wali Kota Samarinda

Barkati : Ini Adalah Warisan Para Pahlawan Kita

0 246
DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) 17 Agustus 1945-17 Agustus 2020 dilaksanakan di halaman Kantor Pemerintah Kota Samarinda, meski jumlah peserta dibatasi namun upacara ini dinilai menjadi momentum untuk kembali meningkatkan nasionalisme di tengah Pandemi Covid – 19.

Upacara yang dimulai pada Pukul 09:00 Wita dihadiri sejumlah pejabat mulai dari pemerintah kota hingga TNI-Polri, secara bersama-sama melaksanakan upacara penaikan Bendera Merah Putih, yang dipimpin oleh Wakil Wali Kota Samarinda Muhammad Barkati.

“Walaupun kini kita berada di tengah Covid-19, semangat patriotisme semangat nasionalisme kita jangan pernah luntur, tetap ada di jiwa kita,” tegas Barkati yang ditemui usai melaksanakan upacara, Senin (17/8/2020).

Semangat itu disuarakan Wakil Wali Kota Samarinda ini lantaran ia sangat bangga atas jiwa para pahlawan, yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Baca juga : Jaringan Lapas Narkoba, Bandar Sabu dituntut 15 Tahun Penjara

“Ini adalah warisan para pahlawan kita, yang harus kita isi dengan kemerdekaan yang seseungguhnya. Jangan karena Covid kita kehilangan jiwa patriotisme, kehilangan nasionalisme kita, tetap semangat merdeka,” seru Barkati.

Di hari Kemerdekaan Republik Indonesia ini, warga maupun Pemerintah Kota Samarinda berharap agar Indonesia segera terbebas dari Covid-19 dan dapat kembali bangkit. (DK.Com)

Penulis : Mashardiansyah

Editor : Lukman

(Visited 14 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!