Tommi, Remaja Bontang Tewas di Kolam Sejati Samarinda

Eksel : Sempat Saya Tarik Juga Keras

0 226

DETAKKaltim.Com, SAMARINDA : Tommi, remaja asal Kota Bontang ditemukan tewas tenggelam oleh Tim SAR Gabungan di Kolam Sejati, Jalan MT Haryono, Sungai Kunjang, Samarinda, Selasa (12/09/2022) sore.

“Sebelumnya kita bilang, jangan berenang karena kita tahu dia nggak bisa berenang. Tapi dia loncat, tapi masih kita jagain. Ketika dia di air yang dalam dia panik narik kita, sempat saya tarik juga keras,” jelas Eksel kerabat korban.

Peristiwa memilukan itu terjadi saat Tommi, Muhamad Hafidz (15), Yuga Pratama (14), dan Muhamad Exel Kaihatu (15) bermain di sekitar Taman Sejati sekitar Pukul 12:30 Wita.

Selang tak berapa lama, keempat remaja ini berniat mandi di kolam tenang tersebut. Seorang perempuan penjaga taman sempat memberi peringatan, agar tidak mandi di dalam kolam. Namun peringatan yang diberikan tidak direspon.

Setiap hari anak-anak bermain. Diperingatkan tidak digubris. Biasanya mereka mandi di kolam kalau petugas kebersihan pulang,” kata Juriah.

Baca Juga :

Hasil pencarian baru membuahkan hasil sekitar Pukul 14:10 Wita, setelah Tim SAR Gabungan menurunkan penyelam di area titik awal tenggelamnya Tommi.

“Kami mengerahkan dua orang penyelam. Selang 30 menit melakukan pencarian di dasar kolam. Tommi berhasil kami temukan dalam kondisi meninggal dunia,” ungkap Kepala Basarnas Kaltim Melkianus Kotta melalui Koordinator Basarnas Kota Samarinda, Riqi Effendi.

Tommi yang sudah dalam keadaan tidak bernyawa langsung dibawa ke rumah kerabatnya di Jalan Cendana, Gang 12, Sungai Kunjang, Samarinda, menggunakan unit Ambulance PMI Samarinda. (DETAKKaltim.Com)

Penulis : Mashardiansyah

Editor   : Lukman

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!