Safari Ramadan Wabup Malinau, Ajak Masyarakat Tingkatkan Keimanan

0 29

DETAKKaltim.Com, MALINAU : Menjadi agenda Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Malinau setiap Ramadan melakukan Safari Ramandan di Masjid Nurul Iman Tanjang Lapang Kecamatan Malinau Barat, Kalimantan Utara.

Rombongan yang dipimpin Wakil Bupati Topan Amrullah sebelumnya melakukan kunjungan ke Masjid Darul Khulud di wilayah Mentarang dan beberapa masjid lain yang berada di wilayah Kota Kabupaten Malinau.

Kunjungan Wakil Bupati dan rombongan disambut ramah oleh warga, pengurus dan panitia Masjid Nurul Iman.

”Ketua Masjid Nurul Iman mengucapkan banyak terima kasih atas kedatangan Wakil Bupati Malinau. Walaupun masih banyak kekurangan terutama pada keadaan masjid yang perlu untuk direnovasi,” jelas Lukman Nur Hakim pengurus Masjid Nurul Iman. Senin (14/6/2016) malam dalam sambutannya.

Dalam kesempatan ini Topan Amrullah menyerahkan bantuan kepada Masjid Nurul Iman, yang merupakan bantuan Pemda Malinau yang diterima langsung oleh pengurus masjid, disaksikan oleh masyarakat Malinau Barat.

Dalam sambutannya, Topan Amrullah menyerukan kepada masyarakat, khususnya yang berada di wilayah Malinau Barat untuk bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkah dan karunia Yang Maha Kuasa telah diberi kesempatan untuk memaksimalkan ibadah di Bulan Ramadan tahun ini, untuk itu ia mengajak masyarakat Malinau Barat untuk selalu meningakatkan ibadah di Bulan Ramadan.

“Kita mengharapkan khususnya masyarakat Malinau Barat untuk dapat meningkatkan ketaqwaannya kepada Allah, karena atas karunia dan berkahnya kita dapat bertemu kembali di masjid ini. Bulan Ramadan ini kita terus berupaya meningkatkan ibadah, lebih baik dari pada tahun yang lalu,” harap Topan.

Ia berterima kasih kepada pengurus dan panitia masjid dalam melayani dan mengurus kedatangannya, yang telah menyiapkan makan malam dan takjil. Dan hal itu merupakan kenikmatan dalam persaudaraan, sebagai mana hadits yang ada.

”Sebagai mana yang d anjurkan kepada ummat Nabi Muhammad untuk memperbanyak sirahturrahim, karena hal itu membawa berbagai manfaat,” tuturnya. (fen)

 

(Visited 1 times, 1 visits today)
Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!